• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 19 April 2024

Pantura

Ansor Tuban Luncurkan Minimarket untuk Kemandirian Organisasi

Ansor Tuban Luncurkan Minimarket untuk Kemandirian Organisasi
Peresmian AnsorMart 2 di Desa Gesing, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban, Kamis (30/09/2021). (Foto: NOJ/ Dhahrul Mustaqim).
Peresmian AnsorMart 2 di Desa Gesing, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban, Kamis (30/09/2021). (Foto: NOJ/ Dhahrul Mustaqim).

Tuban, NU Online Jatim

Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Tuban menggelar acara Grand Opening AnsorMart Cabang 2, Kamis (30/09/2021).

 

Pembukaan AnsorMart 2 ini bertempat di pertigaan Pakah, Desa Gesing, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban. Acara ini diawali dengan lantunan shalawat al banjari dengan harapan mendapatkan berkah. Tidak lupa Banser pun turut mengamankan kegiatan tersebut.

 

Penempatan AnsorMart di Desa Gesing dirasa tempatnya strategis karena berada di antara perbatasan antar tiga kecamatan, yaitu kecamatan Palang, Plumpang dan Semanding. Sedangkan Desa Gesing Sendiri merupakan desa paling ujung dalam ruang lingkup kecamatan Semanding.

 

Gus Afa, Ketua GP Ansor Kabupaten Tuban menyampaikan rasa syukur dan bangga karena bisa membuka AnsorMart cabang 2 yang berada di wilayah Kecamatan Semanding.

 

"Saya mengucapkan terima kasih atas kerja samanya, sehingga kegiatan ini bisa terlaksana" ujarnya.

 

Pembukaan AnsorMart di beberapa daerah merupakan program kerja yang telah direncanakan oleh pengurus GP Ansor untuk menciptakan ekonomi secara mandiri.

 

Menurutnya, ketika Nahdlatul Ulama berbicara terkait dengan ekonomi mandiri agak sedikit terlambat sehingga butuh keteguhan hati dan semangat berwirausaha tinggi agar apa yang dicita-citakan dapat tercapai dalam mengelola ekonomi.

 

"Ke depan, bagaimana nantinya Nahdlatul Ulama dan semua banomnya sudah bisa memulai kegiatan ekonomi yang dikelola secara profesional," tambahnya.

 

 

Sementara itu, Kepala Desa Gesing berdoa agar AnsorMart bisa berdiri di kecamatan-kecamatan lainnya se-kabupaten Tuban agar bisa merata, sehingga perekonomian bisa berjalan lancar. "Semoga ke depan bisa berdiri di kecamatan lain," tuturnya.

 

Penulis: Dhahrul Mustaqim


Editor:

Pantura Terbaru