• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Metropolis

Banyak Bencana, NU Sidoarjo Buka Posko Peduli Kemanusiaan

Banyak Bencana, NU Sidoarjo Buka Posko Peduli Kemanusiaan
Rapat koordinasi persiapan pendirian posko peduli kemanusiaan oleh PCNU Sidoarjo. (Foto: NOJ/Yuli R)
Rapat koordinasi persiapan pendirian posko peduli kemanusiaan oleh PCNU Sidoarjo. (Foto: NOJ/Yuli R)

Sidoarjo, NU Online Jatim

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat sejak awal tahun sudah terjadi ratusan bencana di Tanah Air. Kejadian itu mulai dari banjir hingga gempa bumi.

 

Menyikapi banyaknya bencana yang terjadi, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Sidoarjo beberapa waktu lalu mengadakan pertemuan khusus dengan lembaga dan badan otonom atau banom terkait. Dengan agenda pembahasan rencana penggalangan dana kemanusiaan bagi korban terdampak bencana, sekaligus sasaran penyaluran bantuan.

 

“Dua hari yang lalu PCNU Sidoarjo sudah melakukan audiensi dengan lembaga dan banom terkait, dan saya sarankan mereka saling bersinergi  untuk memobilisasi penggalangan dana,” kata KH Maskun, Ahad (24/01/2021).

 

Ketua PCNU Sidoarjo tersebut berharap agar distribusi bantuan kemanusiaan nantinya mengutamakan korban bencana terdekat.

 

“Untuk distribusi bantuannya agar diutamakan bagi korban bencana yang terdekat, khususnya di Sidoarjo. Sedangkan untuk distribusi ke daerah yang lokasinya di luar daerah atau jauh, supaya berkoordinasi dengan PW NU Care-LAZISNU Jatim,” ungkapnya kepada NU Online Jatim.

 

Sementara itu di tempat terpisah, Chasib Hizbullah menjelaskan dipercaya sebagai koordinator kegiatan. Sekretaris NU Care-Lembaga Amil, Zakat, Infak, Shadaqah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Kabupaten Sidoarjo ini telah mengadakan pertemuan lanjutan dengan lembaga dan banom untuk menindak lanjuti arahan yang ada.

 

“Kami hari ini mengadakan pertemuan lanjutan dengan lembaga dan banom di kantor PCNU Sidoarjo,” jelasnya.

 

Pertemuan dihadiri Ketua Fatayat NU, LTMNU, LPBINU, JQHNU, serta utusan dari Satkorcab Banser. Dan dari itu telah disepakati bersama untuk segera membuka Posko NU Peduli Kemanusiaan Kabupaten Sidoarjo.

 

Dirinya menerangkan, posko rencananya dibuka mulai 27 Januari 2021 hingga 30 hari ke depan dan dipusatkan di Kantor PCNU Sidoarjo. keberadaannya nanti berfungsi melakukan penggalangan dana kemanusiaan dan kemaslahatan umat.

 

“Kita akan berusaha semaksimal mungkin dalam melakukan penggalangan dana kemanusiaan ini, agar bisa berkontribusi positif kepada para korban bencana,” jelasnya.

 

Pada saat yang sama, dirinya mohon kepada donatur untuk meningkatkan donasinya di NU Care-LAZISNU Sidoarjo. Hal tersebut tentu saja agar bisa bermanfaat bagi para korban bencana.

 

Chasib menambahkan, dalam penggalangan dana kemanusiaan tersebut, pihaknya menerima bantuan berupa uang, natura atau barang. Dan bagi donatur yang ingin berdonasi bisa menghubungi nomor gawai: 082332154207 (Chasib) dan 081266592676 (Dzulfikar).

 

Editor: Syaifullah

 


Editor:

Metropolis Terbaru