• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Rabu, 17 April 2024

Pemerintahan

Bupati Bangkalan Apresiasi Launching Layanan Bersema RSUD Syamrabu

Bupati Bangkalan Apresiasi Launching Layanan Bersema RSUD Syamrabu
Bupati Bangkalan RKH Abdul Latif Amin Imron saat prosesi launching layanan Bersema RSUD Syamrabu, Rabu (10/03/2021). (Foto: NOJ/ Pemkab Bangkalan).
Bupati Bangkalan RKH Abdul Latif Amin Imron saat prosesi launching layanan Bersema RSUD Syamrabu, Rabu (10/03/2021). (Foto: NOJ/ Pemkab Bangkalan).

Bangkalan, NU Online Jatim

Bupati Bangkalan RKH Abdul Latif Amin Imron menghadiri acara launching layanan program "Bersalin Sehat Antar Sampai Rumah (Bersema)" di Rumas Sakit Umum Daerah Syarifah Ambami Rato Ebuh (RSUD Syamrabu), Rabu (10/03/2021). Peluncuran program ini merupakan bagian dari upaya Pemkab Bangkalan dalam rangka peningkatan pelayanan kesehatan untuk masyarakat.

 

Program tersebut merupakan salah satu layanan unggulan RSUD Syamrabu Bangkalan untuk ibu yang melahirkan. Pasien atau ibu yang melahirkan di RSUD Bangkalan tersebut adalah pasien Biakes Maskin dan Umum.

 

Menurut Ra Latif, layanan tersebut sangat bermanfaat bagi ibu yang melahirkan di RSUD Bangkalan yang tidak mampu. "Mudah-mudahan program layanan ini bermanfaat bagi ibu yang melahirkan di RSUD Bangkalan. Harapan saya program layanan bagi ibu melahirkan ini dapat dirasakan oleh masyarakat Bangkalan yang benar-benar tidak mampu," katanya sebagaimana dilansir dari laman Pemkab Bangkalan.

 

Adapun untuk pasien Biakes Maskin akan mendapatkan pelayanan Bersema secara gratis. Sedangkan untuk pasien umum akan mendapatkan pelayanan tersebut dengan nominal pembayaran yang nantinya akan ditentukan oleh pihak RSUD Syamrabu Bangkalan. 

 

"Jadi untuk ibu yang akan melahirkan dirumah sakit yang tidak mampu akan di survei langsung oleh tim, apakah benar tidak mampu. Jika benar tidak mampu dan diurus segala persyaratan Biakes Maskinnya. Setalah persyaratan itu lengkap maka pasien atau ibu yang melahirkan di RSUD Syamrabu tersebut akan mendapatkan layanan Bersema," ungkap Wakil Direktur RSUD Syamrabu Bangkalan dr Farhat Suryaningrat.

 

Ia melanjutkan, selain itu keuntungan lain bagi ibu yang melahirkan di RSUD Syamrabu Bangkalan adalah akan diuruskan akte kelahiran, cetak foto dan diantar sampai rumah dengan menggunakan mobil operasional Bersema.

 

"Bagi ibu yang melahirkan dirumah sakit, khususnya bagi ibu yang menggunakan jalur umum atau Biakes Maskin akan mendapatkan pelayanan Bersema dan beberapa keuntungan yang sudah disebutkan tadi," ujarnya.

 

 

Untuk mendukung program tersebut maksimal, pihaknya bekerja sama dengan Dinas Sosial, Dinas Kesehatan dan Dispendukcapil Kabupaten Bangkalan.


Editor:

Pemerintahan Terbaru