• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 26 April 2024

Matraman

Di Kantor NU Ponorogo, Kapolres Jelaskan Pesantren Tangguh

Di Kantor NU Ponorogo, Kapolres Jelaskan Pesantren Tangguh
Kapolres diterima di kantor PCNU Ponorogo. (Foto: NOJ/Erwin)
Kapolres diterima di kantor PCNU Ponorogo. (Foto: NOJ/Erwin)

Ponorogo, NU Online
Baru dilantik sebagai Kepala Polisi Resort (Koplres) Ponorogo, Jawa Timur AKBP Mochamad Nur Azis langsung tancap gas. Salah satu yang tengah menjadi perhatian serius adalah mewujudkan pesantren tangguh.

 

Untuk memastikan hal tersebut, Kapolres menjalin silaturahim dengan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Ponorogo. Kedatangan orang penting ini disambut secara sederhana KH Fatchul Aziz beserta jajaran pengurus seperti lembaga dan badan otonom di ruangan aula PCNU, jalan Ahmad Dahlan no 60, Kamis (18/6) malam.

 

AKBP Mochamad Nur Azis mengatakan bahwa kedatanganya berserta jajaran ke kantor PCNU Ponorogo guna memperkenalkan diri karena masih baru menjabat. Pada saat yang sama juga sebagai sarana silaturahim dan bersinergi agar Ponorogo lebih baik.

 

"Minta doa restu selama menjadi Kapolres ini agar lebih amanah dan minta doa restu agar wabah virus Covid-19 ini segera diangkat oleh Allah SWT,” kata AKBP Nur Azis kepada kontributor NU Online Jatim

 

Komandan Aziz, sapaan akrab Kapolres Ponorogo ini menambahkan selain memperkenalkan diri kepada PCNU beserta jajaran, dirinya mensosialisasikan terkait pentingnya protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19 ini terkhusus menuju pesantren tangguh semeru.

 

"Di PCNU ini banyak pengasuh pondok pesantren atau kiai-kiai untuk menyampaikan kepada santri atau orang tua santri untuk tetap mematuhi protokol kesehatan,” tegasnya.

 

Kontributor: Erwin Suganda

Editor: Syaifullah
 


Editor:

Matraman Terbaru