• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 19 April 2024

Keislaman

Doa agar Selamat dari Gangguan Orang Jahat

Doa agar Selamat dari Gangguan Orang Jahat
Doa menjadi kekuatan agar selamat dari gangguan orang jahat. (Foto: NOJ/IDa)
Doa menjadi kekuatan agar selamat dari gangguan orang jahat. (Foto: NOJ/IDa)

Hidup sarat dengan dinamika. Kadang demikian menyenangkan, namun tidak sedikit yang melewatinya dengan perasaan was-was. Salah satu yang membuat khawatir adalah bertemu dengan kalangan yang tidak suka dengan kita.

 

Karenanya, sempatkan untuk membaca doa ini sebagaimana pernah dilakukan Nabi Musa saat melintasi lautan ketika dikejar bala tentara Fir’aun.

 

Hal tersebut sebagaimana sebuah hadits yang diriwayatkan oleh A’masy dari Syaqiq dari Abdullah bin Mas’ud. Bahwa Rasulullah bersabda:

 

    أَلَا أُعَلِّمُكَ الْكَلِمَاتِ الَّتِي تَكَلَّمَ بِهَا مُوسَى صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَآلِهِ وَسَلَّمَ حِينَ جَاوَزَ الْبَحْرَ بِبَنِي إِسْرَائِيلَ؟ فَقُلْنَا: بَلَى يَا رَسُولَ اللَّهِ. قَالَ: قُولُوا: اللَّهُمَّ لَكَ الْحَمْدُ وَإِلَيْكَ الْمُشْتَكَى، وَأَنْتَ الْمُسْتَعَانُ، وَلَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِاللَّهِ الْعَلِيِّ الْعَظِيمِ.   

 

Artinya: Maukah kamu kuajari tentang kaliamt-kalimat yang dibaca oleh Musa AS ketika ia melintasi lautan bersama Bani Israil? Kami menjawab, tentu, ya Rasulallah. Kemudian Rasul menjawab: Bacalah allâhumma lakal hamdu wailaikal musytaka, wa antal musta’ân, wa lâ haula wa lâ quwwata illâ billâhil ‘aliyyil adzîmi. (ya Allah, hanya milik-Mu segala puji, hanya kepada-Mu Dzat yang dimintai pertolongan. Tidak ada kekuatan untuk menjalankan sebuah ketaatan dan menghindari kemaksiatan kecuali pertolongan Allah yang maha Agung).

 

Dengan demikian, doa yang disarankan adalah: 

:اللَّهُمَّ لَكَ الْحَمْدُ وَإِلَيْكَ الْمُشْتَكَى، وَأَنْتَ الْمُسْتَعَانُ، وَلَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِاللَّهِ الْعَلِيِّ الْعَظِيمِ


Editor:

Keislaman Terbaru