• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 28 Maret 2024

Metropolis

IPNU-IPPNU Harus Turut Lahirkan Jurnalis Cerdas

IPNU-IPPNU Harus Turut Lahirkan Jurnalis Cerdas
Peserta diklat jurnalistik PAC IPNU-IPPNU Sambeng, Lamongan. (Foto: NOJ/panitia)
Peserta diklat jurnalistik PAC IPNU-IPPNU Sambeng, Lamongan. (Foto: NOJ/panitia)

Lamongan, NU Online Jatim
Aktivitas media saat ini sudah tidak lagi harus terbelenggu pada cara lama. Informasi harus tersampaikan dengan cepat kepada publik yang salah satunya dengan memanfaatkan media sosial dan sarana lain yang bisa dengan mudah diakses dari telepon pintar. 

 

Untuk tercapainya tujuan tersebut, lembaga pers dan kominfo Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Sambeng, Lamongan menggelar kegiatan penting. 

 

Acara dikemas dalam pelatihan jurnalistik dengan tema ‘Mewujudkan Jurnalisme Pelajar yang Cerdas’ dan dilaksanakan Ahad (16/2) di  aula Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) setempat.  Kegiatan diikuti puluhan peserta dari delegasi Komisariat dan Ranting PAC IPNU-IPPNU Sambeng. 

 

Dalam acara tersebut pemateri banyak menjelaskan salah satunya peserta diajarkan teknik dasar penulisan berita yaitu 5 W dan 1 H. 

 

Dikatakan Faris Fathan sebagai narasumber bahwa 5 W 1 H adalah unsur normatif yang wajib dipenuhi. Dan peserta harus bisa memahami dengan cepat semua yang disampaikan.  

 

“Kami ajarkan tata cara menulis. Menyodorkan contoh memilih salah satu tema liputan yang lagi hangat dibicarakan saat ini,” terang Faris Fathan. 

 

Ketua MWCNU Sambeng, Sutikno, memberi apresiasi kepada seluruh peserta yang menunjukkan kemampuan serta memahami setiap materi pelatihan jurnalistik yang disampaikan narasumber .

 

“Salut kepada seluruh peserta, meskipun masih di tingkatkan pelajar ternyata pelatihan jurnalistik ini tidak sia-sia. Hasil penilaian tim pelatihan ternyata semua yang memasukkan hasil menulis berita sudah memenuhi syarat sebagai karya jurnalistik meskipun sebagian besar masih dalam kategori standar,” jelas Sutikno. 

 

Dirinya juga bangga karena semua agenda acara diikuti dengan baik oleh peserta. 

 

“Terimah kasih kepada narasumber pelatihan jurnalistik dan seluruh panitia beserta pengurus PAC IPNU-IPPNU sambeng. Mudah-mudahan melalui pelatihan jurnalistik akan mampu menguasai dan cerdas dalam menggunakan media sosial yang semakin berkembang,” pungkas Sutikno.

 

Kontributor: Ahmad Ubaidillah

Editor: Syaifullah


Editor:

Metropolis Terbaru