• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Sabtu, 20 April 2024

Madura

IPNU Se Madura Manfaatkan Lebaran untuk Studi Banding

IPNU Se Madura Manfaatkan Lebaran untuk Studi Banding
Pengurus dan kader IPNU Bangkalan saat silaturrahim dan studi banding ke IPNU Pamekasan. (Foto: NOJ/BT)
Pengurus dan kader IPNU Bangkalan saat silaturrahim dan studi banding ke IPNU Pamekasan. (Foto: NOJ/BT)

Pamekasan, NU Online Jatim

Momentum Idul Fitri 1442 Hijriyah dimanfaatkan Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Kabupaten Bangkalan untuk bersilaturrahim dengan pengurus dan kader IPNU di kabupaten lain di Pulau Madura. Di forum silaturrahim itu pula diperoleh masing-masing cabang berbagi pengalaman dan strategi dalam mengembangkan organisasi.

 

Salah satu yang dikunjungi IPNU Bangkalan ialah PC IPNU Kabupaten Pamekasan. Mereka disambut langsung oleh Ketua PC IPNU Pamekasan Badrud Tamam. Di forum diskusi, ia menyampaikan beberapa peluang organisasi yang dapat mempersatukan antarkabupaten yang ada di Madura, yakni dengan membentuk tim Korda Madura dan membangun emosianal antarpelajar.

 

"Pamekasan tidak jauh berbeda dengan Bangkalan, yang dibutuhkan hanya pemerataan kader, kekompakan, dan rasa kekeluargaan harus terbangun untuk membentuk organisasi yang harmonis," kata Badrud kepada NU Online Jatim, Ahad (16/05/2021).

 

Menurutnya, terdapat poin penting yang harus dijaga dengan mengkombinasikan organisasi dan kaderisasi agar kader yang ada tidak mati dan terus berjalan.

 

"Rencana strategis pertama yang perlu dilakukan yaitu pembentukan seluruh PAC. Selain itu yang kedua ialah kita harus meningkatkan mutu kualitas kader dengan meningkatkan pola kaderisasi yang ada," tandasnya.

 

Kepada pengurus dan kader IPNU Bangkalan, Badrud mengatakan bahwa di kabupaten paling ujung barat Madura itu terdapat jejak ketokohan ulama besar guru dari pada banyak ulama di negeri ini, yaitu RKH Muhammad Kholil bin Abdul Latif. Ulama kharismatik itu berperan besar dalam sejarah berdirinya NU. Nah, IPNU Bangkalan bisa meneladani semangat dan perjuangan Syaikhona Kholil tersebut.

 

Editor: Nur Faishal


Madura Terbaru