• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 25 April 2024

Madura

KH Uwais Ali Hisyam Kembali Terpilih sebagai Ketua MWCNU Ambunten Sumenep

KH Uwais Ali Hisyam Kembali Terpilih sebagai Ketua MWCNU Ambunten Sumenep
KH Uwais Ali Hisyam, Ketua MWCNU Ambunten Sumenep. (Foto: NOJ/ Firdausi).
KH Uwais Ali Hisyam, Ketua MWCNU Ambunten Sumenep. (Foto: NOJ/ Firdausi).

Sumenep, NU Online Jatim

Konferensi adalah musyawarah tertinggi yang digelar lima tahunan untuk mengatur dan merencanakan program, kegiatan, dan menentukan Rais Syuriyah serta Ketua Tanfidziyah di periode selanjutnya.

 

Untuk memenuhi kewajiban periodik tersebut, Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Ambunten, Sumenep menggelar konferensi di kantor MWCNU setempat, Ahad (18/ 10/ 2020).

 

KH Hafidzi Syarbini yang hadir dalam konferensi bertema 'NU Kuat, Masyarakat Sehat Menyongsong An-Nahdlah Ats-Tsaniyah' tersebut menyampaikan beberapa hal. Diantaranya, Rais Syuriyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Sumenep tersebut menginginkan agar konferensi ini semakin hari bisa menggerakkan ranting dengan kegiatan sosial kemasyarakatan.

 

"Galang sumbangan ranting meski hanya Rp. 1.000 untuk menyantuni anak yatim. Itu gerakan sosial yang nyata dirasakan oleh warga," pintanya.

 

Selanjutnya, Kiai Hafidzi menyampaikan bahwa siapa pun yang terpilih memimpin rakyat, itu adalah takdir dan cerminan keadaan warga.

 

"Jika ada pemimpin yang terpilih dinilai jelek oleh warganya, itu bukan Allah yang salah pilih. Melainkan sebagai pelajaran bagi warganya. Karena terpilihnya pemimpin adalah cerminan perilaku masyarakat," ujarnya.

 

 

Sementara itu, berdasarkan hasil musyawarah KH Humaidi Hasbullah terpilih menjadi Rais Syuriyah MWCNU Ambunten masa khidmat 2020-2025 melalui sistem Ahlul Halli wal Aqdi. Adapun Ketua Ahwanya adalah KH Muth'am Imam. Sedangkan anggotanya antara lain: KH Humaidi Hasbullah, KH Ahmad Badruddin, KH Uwais Ali Hisyam, dan K. M Djemok.

 

Pada saat yang sama, KH Uwais Ali Hisyam terpilih yang kedua kalinya sebagai Ketua Tanfidziyah MWCNU Ambunten. Adapun hasil pemilihan bakal calon Ketua Tanfidziyah yakni: K. Abd Haris memperoleh 3 suara dan KH Uwais Ali Hisyam sebanyak 13 suara. Total keseluruhan 16 ranting yang memiliki hak suara.

 

"Selama kami menjabat, insyaallah kami upayakan memiliki struktur yang sehat dan mampu mengelola organisasi yang baik. Begitu juga memperhatikan nahdliyin dalam berislam serta menjaga tradisi lokal yang sesuai dengan akidah Ahlu Sunnah wal Jamaah," kata KH Uwais Ali Hisyam saat memberikan sambutan setelah hasil tabulasi suara dibacakan.

 

Editor: Romza


Editor:

Madura Terbaru