• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Madura

LTNNU Pragaan Sumenep Tanamkan Literasi Sejak Dini dengan Ngaji Jurnalistik

LTNNU Pragaan Sumenep Tanamkan Literasi Sejak Dini dengan Ngaji Jurnalistik
Syaifullah ibnu Nawawi didampingi Ketua MWCNU dan Ketua LTNNU Pragaan. (Foto: NOJ/Firdausi)
Syaifullah ibnu Nawawi didampingi Ketua MWCNU dan Ketua LTNNU Pragaan. (Foto: NOJ/Firdausi)

Sumenep, NU Online Jatim 
Lembaga Ta'lif Wan-Nasyar Nahdlatul Ulama (LTNNU) Pragaan Sumenep sukses menggelar acara ‘Ngaji Jurnalistik’. Kegiatan ini menghadirkan Pempinan Redaksi NU Online Jawa Timur yakni Syaifullah Ibnu Nawawi, Rabu (24/6).

 

Sebagai kader NU masa kini, sangat penting untuk memahami tentang kepenulisan. Dengan kesadaran serta kebutuhan inilah, LTNNU Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Pragaan menggelar kegiatan yang juga diikuti puluhan peserta.

 

Kegiatan yang berlangsung di lantai dua kantor NU setempat tersebut, sangat diapresiasi Ketua MWCNU Pragaan, KH Junaidi Muarif sebagaimana ketika memberikan sambutan.

 

"Saya sangat senang dan bangga dengan adanya acara ini, mengingat skill menulis adalah hal yang sangat penting untuk kader NU. Ini juga sebagai langkah awal menanamkan literasi dini terhadap kader, khususnya kader NU Pragaan," katanya.

 

Acara yang berlangsung dari jam 09:00-13:00 berlangsung dengan lancar, Syaifullah Ibnu Nawawi sebagai pemateri tidak hanya fokus pada  materi tentang jurnalistik, melainkan mengoptimalkan dengan praktik lapangan. 

 

Kegiatan yang dihadiri mayoritas Badan Otonom (Banom) NU ini, selain ingin mendapat ilmu kepenulisan, hal ini juga sebagai ajang silaturahim kader NU Pragaan selama masa pandemi Covid-19.

 

"Saya sangat senang dengan adanya acara ini, selain mendapat ilmu kepenulisan, acara ini juga dijadikan ajang silaturahim dengan teman-teman. Dan semoga ini menjadi awal kebangkitan literasi di Pragaan," ujar Moh Ainul Yaqin selaku peserta.

 

Tentunya banyak harapan dari LTN NU pragaan sebagai pengelenggara, dari output peserta Ngaji Jurnalistik untuk nantinya bisa menjadi penulis profesional.

 

Kontributor: Safitri
Editor: Syaifullah
 


Editor:

Madura Terbaru