• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 28 Maret 2024

Jujugan

Nikmatnya Menyantap Asem-asem Balungan di Tepi Sawah

Nikmatnya Menyantap Asem-asem Balungan di Tepi Sawah
Asem-asem Balungan di Warung Tengah Sawah Kertosono, Sidayu, Kabupaten Gresik. (Foto: NOJ/M Syafik Hoo)
Asem-asem Balungan di Warung Tengah Sawah Kertosono, Sidayu, Kabupaten Gresik. (Foto: NOJ/M Syafik Hoo)

Gresik, NU Online Jatim

Banyak pengelola warung makan saat ini yang memanfaatkan pemandangan alam sebagai penarik pelanggan, tak terkecuali area persawahan. Di Desa Kertosono, Kecamatan Sidayu, Kabupaten Gresik, warung makan dengan pemandangan sawah juga ada. Namanya Wakul Tengah Sawah (WTS). Menu spesialnya ialah asem-asem balungan.

 

Asem-asem balungan adalah satu di antara menu asem-asem yang jadi andalan warung WTS. Ada juga asem-asem pedas. Perpaduan antara tempat yang dikelilingi sawah dan menu asem-asem inilah yang membuat WTS menjadi salah satu jujugan para pecinta kuliner di Gresik.

 

Tak sedikit pelanggan WTS yang datang berombongan. Biasanya dibuat untuk pertemuan kecil membahas pekerjaan atau organisasi. Kadang para pendidik. Yang ramai biasanya saat siang sampai sore. Alasan pelanggan, saat cuaca panas-panasnya justru menikmati asem-asem tambah lahap.

 

“Yang menjadi perbedaan dan ciri khas menu makanan asem-asem balungan ialah sapi kuahnya yang sangat terasa segar ketika dimakan. Apalagi kalau dikombinasi dengan asem pedas," kata Uyup, salah satu pengunjung WTS kepada NU Online Jatim, Sabtu (18/09/2021).

 

Ikhwan, pengunjung WTS lainnya, mengaku kerap datang ke warung tersebut karena keranjingan menu asem-asem balungannya. Dia juga penyuka pedas. “Di sini cocok juga dibuat rakor dengan fasilitas memadai," tuturnya.

 

Editor: Nur Faishal


Jujugan Terbaru