• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 18 April 2024

Pantura

NU di Lamongan Terima Mobil Operasional saat Hari Santri

NU di Lamongan Terima Mobil Operasional saat Hari Santri
Penyerahan secara simbolis mobil operasional MWCNU Sambeng, Lamongan saat peringatan HSN 2021. (Foto: NOJ/ Titik Nur Ma'rufah)
Penyerahan secara simbolis mobil operasional MWCNU Sambeng, Lamongan saat peringatan HSN 2021. (Foto: NOJ/ Titik Nur Ma'rufah)

Lamongan, NU Online Jatim

Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Sambeng Kabupaten Lamongan menerima bantuan mobil operasional saat momentum Hari Santri Nasional (HSN) 2021, Kamis (21/10).

 

Mobil operasional tersebut merupakan pemberian dari anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lamongan, H Na’im. Penyerahan dilakukan langsung yang bersangkutan dengan disaksikan seluruh lembaga dan banom yang terpusat di aula MWCNU setempat.

 

Ketua MWCNU Sambeng, Sutikno mengapresiasi yang setinggi-tingginya dan mengucapkan terima kasih kepada H Na'im telah memberikan bantuan kepada MWCNU Sambeng sehingga menambah semangat untuk berkhidmah di NU.

 

"Dengan adanya mobil ini akan mempermudah kita untuk berdakwah ke Ranting- ranting, sehingga wilayah jangkauan dakwah ke daerah pelosok semakin mudah,” ujarnya.

 

Ia menambahkan, bahwa mobil ini merupakan alat transportasi bersama. Maka dari itu, dirinya mohon kerja sama dari semua pihak untuk menjaga alat transportasi tersebut dengan baik, sebagaiamana menjaga alat transportasi milik pribadi.

 

“Karena mobil operasional ini milik bersama, maka perawatan dan penjagaannya juga dilakukan bersama,” terangnya.

 

Sementara H Na'im menyampaikan, bahwa dirinya sangat senang bisa membantu MWCNU Sambeng dengan mobil operasional tersebut, lebih-lebih saat momentum Hari Santri 2021.

 

“Semoga bisa terus berkontribusi, serta kedepannya bisa memberikan yang lebih dari saat ini demi kemajuan MWCNU Sambeng secara khusus, dan NU secara umum,” ungkapnya.

 

Pihaknya menyebutkan, dulu ia mencalonkan diri sebagai anggota dewan dengan membawa nama besar NU. Maka, sudah selayaknya ia turut berkontribusi demi kemajuan NU di daerahnya.

 

"Saya bisa menjadi DPRD selama dua kali ini dulu berangkat dari NU. Maka, saat saya mengembalikannya untuk NU agar semakin maju," pungkasnya.


Pantura Terbaru