• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Metropolis

NU Jatim Gelar Vaksinasi untuk Sejumlah Ibu Nyai dan Ning

NU Jatim Gelar Vaksinasi untuk Sejumlah Ibu Nyai dan Ning
Vaksinasi Sinovac dosis pertama oleh PWNU Jatim pada Sabtu (03/04/2021) yang dilanjut dosis kedua hari ini. (Foto: NOJ/Risma S)
Vaksinasi Sinovac dosis pertama oleh PWNU Jatim pada Sabtu (03/04/2021) yang dilanjut dosis kedua hari ini. (Foto: NOJ/Risma S)

Surabaya, NU Online Jatim

Vaksinasi yang selama ini dilakukan pemerintah dengan melibatkan masyarakat sebagai sarana untuk menghentikan penyebaran virus Corona. Karenanya, semua kalangan hendaknya turut mendukung niat baik tersebut. Salah satu yang mendapat perhatian adalah para pegiat perempuan di pesantren dan NU.  

 

Dan hari ini, Sabtu (01/05/2021), Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur kembali menggelar vaksinasi. Kegiatan berlangsung di kantor organisasi setempat, Jalan Masjid Al-Akbar Timur 9 Surabaya yang dikhususkan bagi kalangan ibu nyai, ning dan keluarga NU.

 

“Ya kegiatan hari ini merupakan vaksinasi Sinovac dosis dua,” kata Akhmad Muzakki kepada NU Online Jatim.

 

Disampaikan Sekretaris PWNU Jatim tersebut, bahwa vaksinasi sebagai ikhtiar untuk terus menjaga dan memberikan perlindungan kepada para aktivis NU di akar rumput.

 

“Ini untuk melindungi sejumlah ibu nyai dan ning serta keluarga besar NU Jatim,” terang guru besar di Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya tersebut.

 

Menurut Akh Muzakki bahwa apa yang dilakukan sebagai ikhtiar membantu para perempuan pesantren yang kerap berhadapan dengan umat. Demikian pula sejumlah aktivis NU dalam berkhidmat dan menjalankan program kerjanya.

 

“Sekali lagi, ini untuk melindungi kesehatan mereka yang harus melayani umat,” terangnya.

 

Dikemukakannya bahwa vaksinasi hari ini adalah untuk jenis Sinovac dosis dua. Kegiatan akan digelar mulai 08 pagi hingga 12 siang dengan melibatkan sejumlah puluhan tim kesehatan. Para peserta juga diimbau untuk tetap menjaga protokol kesehatan. 

 

Pantauan media ini, sejumlah persiapan telah rampung. Panitia, termasuk tim medis terlihat siaga menunggu peserta yang akan divaksin.

 

Sebelumnya, pada Sabtu (03/04/2021) PWNU Jatim telah menggelar vaksin Sinovac untuk ibu, dan ning atau nawaning, serta keluarga NU. Kegiatan ini merupakan upaya serius dalam menanggulangi penyebaran Covid-19. Setidaknya ada 150 orang mengikuti vaksinasi ini dengan antusias.


Editor:

Metropolis Terbaru