• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Metropolis

Pengurus PAC GP Ansor di Gresik Dilantik

Pengurus PAC GP Ansor di Gresik Dilantik
Prosesi pelantikan PAC GP Ansor Wringinanom, Kabupaten Gresik, Sabtu (26/12/2020). (Foto: NOJ/ M Syafik Hoo).
Prosesi pelantikan PAC GP Ansor Wringinanom, Kabupaten Gresik, Sabtu (26/12/2020). (Foto: NOJ/ M Syafik Hoo).

Gresik, NU Online Jatim

Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Wringinanom Kabupaten Gresik menggelar pelantikan sekaligus Rapat Kerja (Raker), Sabtu (26/12/2020). Kegiatan tersebut dilaksanakan di Balai Desa Watestanjung, Kecamatan Wringinanom.

 

Prosesi Pelantikan PAC GP Ansor Wringinanom dibawah kepemimpinan Muhlasin masa khidmah 2020-2022 ini dipimpin Ketua Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Gresik Abd Rohim.

 

Dalam kesempatan tersebut, Abd Rohim mengingatkan bahwa GP Ansor merupakan organisasi yang besar. Namun, tidak cukup hanya dijadikan kebanggaan karena kebesarannya. Namun, PAC GP Ansor wringinanom harus bisa mewarnai berkontribusi positif kepada masyarakat.

 

Tidak hanya itu, anggota Ansor maupun Barisan Ansor Serbaguna (Banser) harus tetap satu komando. "Maka jangan sampai ada ruang yang bisa dimasuki ormas radikal ditempat kita," kata Abd Rohim.

 

Sementara itu, Ketua PAC GP Ansor Wringinanom Muhlasin mengatakan, kader dan anggota Ansor-Banser di wilayahnya kompak dan solid. "Ini juga dibuktikan dengan berbagai macam kegiatan seperti aksi nyata memberikan donasi kepada masyarakat akibat Pandemi Covid-19," katanya.

 

 

Ia berharap pengurus PAC GP Ansor Wringinanom bisa melaksanakan tugas organisasi dengan baik. "Semoga program PAC GP Ansor Wringinanom kedepanya bisa terlaksana dengan baik kongkrit dan solutif di tengah masyarakat," pungkas Muhlasin.

 

Editor: Romza


Editor:

Metropolis Terbaru