• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Tapal Kuda

Percepat Herd Immunity, Ansor Kota Probolinggo Gelar Vaksinasi

Percepat Herd Immunity, Ansor Kota Probolinggo Gelar Vaksinasi
Wali Kota Probolinggo Habib Hadi Zainal Abidin meninjau vaksinasi oleh GP Ansor di RSNU kota setempat.
Wali Kota Probolinggo Habib Hadi Zainal Abidin meninjau vaksinasi oleh GP Ansor di RSNU kota setempat.

Probolinggo, NU Online Jatim

Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kota Probolinggo turut berperan dalam mempercepat realisasi vaksinasi yang dicanangkan oleh pemerintah. Vaksinasi pun digelar di Rumah Sakit Nahdlatul Ulama kota setempat pada Senin (19/07/2021).

 

Kegiatan tersebut diikuti ratusan jajaran pengurus Ansor, keluarga Ansor, serta warga Nahdiyin. Vaksinasi tersebut diapresiasi dan ditinjau langsung oleh Wali Kota Probolinggo Habib Hadi Zainal Abidin.

 

"Tentunya saya apresiasi kegiatan ini yang diprakarsai oleh ansor untuk memperluas cakupan vaksinasi dengan kebersamaan  di klinik Rumah Sakit NU," kata Habib kepada NU Online Jatim di lokasi.

 

Ia mengacungi jempol Gerakan Pemuda Ansor yang mengajak anggotanya dan Nahdliyin di seluruh kecamatan untuk berpartisipasi pada kegiatan vaksinasi tersebut. Dengan begitu target 80 persen warga Kota Probolinggo divaksin bisa dicapai.

 

Habib juga meyakinkan masyarakat bahwa vaksin yang diberikan kepada masyarakat aman dan halal.

 

"Insya Allah dengan vaksinasi oleh Gerakan Pemuda Ansor ini bisa menambah keyakinan dan mengajak kepada masyarakat untuk ikut vaksin," ujar Habib.

 

Ketua PC GP Ansor Kota Probolinggo Abdul Mujib kegiatan tersebut dilaksanakan bekerja sama dengan pemerintah kota yang sasarannya untuk pengurus Ansor berserta keluarga dan masyarakat sekitar.

 

"Agenda kegiatan Ini untuk membantu pemerintah untuk percepatan vaksinisasi," ujarnya.

 

Editor: Nur Faishal


Tapal Kuda Terbaru