• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 28 Maret 2024

Madura

Pesan Dirut BMT NU Jawa Timur untuk Pengelola di Bulan Ramadlan

Pesan Dirut BMT NU Jawa Timur untuk Pengelola di Bulan Ramadlan
Dirut BMT NU Jawa Timu. (Foto: NOJ/humas)
Dirut BMT NU Jawa Timu. (Foto: NOJ/humas)

Sumenep, NU Online Jatim

Koperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan (KSPP) Syariah Baitul Maal Wa at-Tamwil (BMT) Nuansa Umat (NU) Jawa Timur. Sebagai lembaga perekonomian warga NU, menghadapi bulan suci Ramadlan, tentu selalu ingin memberikan pelayanan yang baik. 

 

Hal ini dengan tegas disampaikan oleh H Masyudi Kanzillah, Direktur Utama KSPP Syariah BMT NU Jawa Timur. Ia berpesan kepada segenap pengelola agar semangat di bulan suci Ramadhan tetap dijunjung tinggi utamanya dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

 

Dirinya mengimbau kepada segenap pengelola untuk tidak menyurutkan semangat dalam pengabdian untuk BMT NU Jawa Timur meski dalam keadaan berpuasa. Sehingga terus menebar manfaat untuk umat dan menjadikan ibadah puasa semakin bermakna. 

 

"Esensinya, puasa itu menyehatkan, jadi jangan surutkan semangat kita untuk terus menebar manfaat untuk umat. Agar puasa kita semakin bermakna. Tidak hanya sebatas formalitas belaka," katanya, Selasa (13/04/2021).

 

Pria yang akrab disapa Yudi ini juga meminta kepada pengelola agar senantiasa menjalani ibadah puasa dengan penuh tulus dan ikhlas, dengan harapan mampu menguatkan loyalitas dan dapat meningkatkan produktivitas.

 

"Berpuasa secara tulus semakin menguatkan loyalitas dan produktivitas," paparnya. 

 

Dengan begitu, setiap keringat yang dikucurkan untuk mengabdi dan menebar manfaat untuk umat menjadi satu bukti bahwa ketulusan dan keikhlasan terus terpancar di setiap pribadi pengelola, dalam situasi dan kondisi apapun.


Madura Terbaru