• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 25 April 2024

Tapal Kuda

PKPP IPNU-IPPNU Ar-Raudhoh Jember Diminta Jadi Percontohan

PKPP IPNU-IPPNU Ar-Raudhoh Jember Diminta Jadi Percontohan
Rapat Anggota Tahunan (RAT) yang dilaksanakan PKPP IPNU-IPPNU Ar-Raudhoh, Patrang, Kabupaten Jember, Senin (07/12/2020). (Foto: NOJ/ Mohammad Haris)
Rapat Anggota Tahunan (RAT) yang dilaksanakan PKPP IPNU-IPPNU Ar-Raudhoh, Patrang, Kabupaten Jember, Senin (07/12/2020). (Foto: NOJ/ Mohammad Haris)

Jember, NU Online Jatim

Pimpinan Komisariat Pondok Pesantren (PKPP) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulmaa (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Ar-Raudhoh, Patrang, Kabupaten Jember melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT), Senin (07/12/2020). Agenda yang dibahas pada RAT kali ini ialah laporan pertanggung jawaban (LPJ), pembahasan tata tertib dan diakhiri dengan pemilihan ketua baru PKPP IPNU-IPPNU Ar-Raudhoh.

 

Dalam RAT ini terpilih nakhoda baru PKPP IPNU-IPPNU Ar-Raudhoh Patrang yaitu Fauzan sebagai Ketua IPNU  dan Qonita sebagai Ketua IPPNU.

 

"Saya ucapkan banyak-banyak terimakasih serta mohon arahan, bimbingan dan kerja samanya kepada pengurus PAC IPNU Patrang. Semoga kedepan PKPP IPNU-IPPNU Ar-Raudhoh bisa lebih baik lagi melalui program yang akan dilaksanakan serta pendampingan dari PAC IPNU-IPPNU Patrang dan pembina yang ada," ungkap Fauzan dalam sambutannya.

 

Adinda Santoso, Ketua PAC IPNU Patrang menyampaikan, kader IPNU-IPPNU harus siap menghadapi tantangan diera Gen-Z. "Kita sekarang ini berada di era Gen-Z, yang mana tantangan kedepan ini komplit dan banyak sekali. Oleh karena itu rekan-rekanita PKPP IPNU-IPPNU Ar-Raodhoh harus lebih kreatif dan pintar dalam memberdayakan pelajar NU yang ada disana, terutama dalam hal pelajar mengaji," ungkapnya.

 

Ia menjelaskan bahwa mengaji bukan hanya Al-Qur'an. Tapi juga bisa mengaji design, jurnalistik dan lainnya. "Mengaji itu bukan hanya Al-Qur’an. Kita sekarang ini berada di era Gen Z, kita harus terus berproses memaksimalkan potensi yang ada di dalam diri kita masing-masing untuk terus berkembang," jelasnya.

 

Pria yang lahir 09 Maret 1994 itu berharap kepada generasi baru PKPP IPNU-IPPNU Ar-Raudhoh untuk lebih aktif, giat dan bersemangat dalam berorganisasi.

 

"Saya selaku ketua PAC IPNU Patrang berharap kepada PKPP IPNU-IPPNU Ar-Roudhoh untuk terus aktif, giat dan bersemangat. Karena didalam roda organisasi banom Nahdlatul Ulama (NU) garda terdepannya adalah IPNU-IPPNU," ungkapnya.

 

 

Santoso juga sangat  menginginkan PKPP IPNU-IPPNU Ar-Raudhah bisa berkembang pesat. Bahkan menjadi percontohan PKPP IPNU-IPPNU yang lainnya.

 

"Saya pribadi sangat menginginkan PKPP IPNU-IPPNU Ar-Raudhoh bisa berkembang pesat dan bisa menjadi percontohan PKPP IPNU-IPPNU yang lainnya. Yang mana pondok pesantren Ar-Raudhoh ini sudah maju dalam hal pendidikan dan bagaimana kedepannya dari organisasinya bisa mengikuti," pungkasnya.

 

Penulis: Mohammad Haris

Editor: Romza


Editor:

Tapal Kuda Terbaru