• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 25 April 2024

Metropolis

PMII Sidoarjo Diminta Tetap Kritis Sampaikan Aspirasi ke Pemerintah

PMII Sidoarjo Diminta Tetap Kritis Sampaikan Aspirasi ke Pemerintah
H Utsman, Ketua DPRD Sidoarjo saat menghadiri pelantikan PC PMII, Sabtu (30/01/2021). (Foto: NOJ/ Rohmad Salam)
H Utsman, Ketua DPRD Sidoarjo saat menghadiri pelantikan PC PMII, Sabtu (30/01/2021). (Foto: NOJ/ Rohmad Salam)

Sidoarjo, NU Online Jatim

Pengurus Cabang (PC) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Sidoarjo menggelar pelantikan di di Gedung Serbaguna Mapolresta Sidoarjo, Sabtu (30/01/2021). Meski dihadiri sejumlah tokoh, kegiatan ini tetap menerapkan protokol kesehatan ketat.

 

Selain itu, ada pula kegiatan bertajuk "Dialog Spectrum" yang bertujuan untuk memperkuat kualitas serta memepererat solidaritas menuju Sidoarjo yang berintegritas. Adapun tokoh yang hadir dalam kegiatan ini diantaranya H Utsman Ketua DPRD Kabupaten Sidoarjo. "Kami selama ini sebagai ketua selalu bersinergi bersama PMII, meyuarakan dan menyampaikan aspirasi kepada kami sebagai bagian dari pemerintahan di Kabupaten Sidoarjo," katanya.

 

Dalam pantauan NU Online Jatim, kegiatan tersebut dimulai pukul 10.00 WIB. Karena jumlah yang hadir dibatasi, panitia menyiarkan secara live streaming.

 

H Utsman juga menyampaikan, saran dan kritik yang diterima pihaknya merupakan bagian dari upaya sumbangsih pemikiran untuk Sidoarjo yang lebih baik. "Bagi kami bukan anti kritik, melainkan aspirasi disampaikan dengan baik melalui dialog akan lebih mengena," lanjut H Utsman.

 

Ia juga mengingatkan supaya penyampaian aspirasi dari PMII lebih konstruktif dengan cara yang semakinbaik. "Meskipun yang menyampaikan aspirasi itu hanya 1 orang saja ke kami, tetap akan kami merespon dan menindak lanjuti," paparnya.

 

Dalam kesempatan tersebut, H Utsman juga menyampaikan, pihaknya akan menfasilitasi apa yang menjadi harapan bersama untuk perjalanan pemerintah lebih baik. "Tanpa saudara dan tanpa PMII maka Sidoarjo tidak ada apa-apanya," lanjutnya.

 

Sementara itu, Romlah Ketua PC PMII sidoarjo menyampaikan, gerakan terdekat PMII adalah konsolidasi internal dan eksternal terkait revitalisasi sistem kaderisasi dan pembangunan daerah di Sidoarjo.

 

 

"Tidak menuntut kemungkinan kita juga akan mengawal beberapa program yang menjadi visi-misi bupati terpilih, yang linier adalah terkait rumah sakit barat dan frontage," ungkapnya.

 

Penulis: Rohmad Salam

Editor: Romza


Editor:

Metropolis Terbaru