• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Madura

Safari Ranting, NU Pragaan Sumenep Ajak Aktifkan Kegiatan Kemasyarakatan

Safari Ranting, NU Pragaan Sumenep Ajak Aktifkan Kegiatan Kemasyarakatan
Suasana Safari Ranting yang digelar MWCNU Pragaan Sumenep di Desa Sentol Daya. (Foto: NOJ/Firdausi)
Suasana Safari Ranting yang digelar MWCNU Pragaan Sumenep di Desa Sentol Daya. (Foto: NOJ/Firdausi)

Sumenep, NU Online Jatim 

Program ‘Safari Ranting’ Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Pragaan, Kabupaten Sumenep terus berlanjut menyapa warga NU atau Nahdliyin yang ada di desa. Kali ini yang disapa adalah Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) Desa Sentol Daya yang dipusatkan di kediaman Kiai Nawari.

 

KH Asy'ari Khatib memandu acara sambil menjelaskan bahwa tujuan safari ranting adalah menjalin komunikasi yang lebih dekat antara pengurus MWCNU dengan warga NU di tingkat ranting. 

 

Wakil Ketua MWCNU Pragaan tersebut berharap agar NU tidak hanya besar jamaah, namun juga dari segi jamiyah. "Kami juga mengharap kepada PRNU Sentol Daya untuk mengaktifkan kegiatan yang sifatnya ijtimaiyah atau kemasyarakatan," pintanya. 

 

Dijelaskannya dalam hadits bahwa Rasulullah SAW pernah bersabda bahwa bukanlah Muslim sejati orang yang tidur dalam keadaan keyang, sementara tetangganya tengah kelaparan. 

 

Tenaga pendidik Pondok Pesantren Annuqayah Guluk-guluk tersebut menyitir dawuh almaghfurlah KH Ahmad Basyir Abdullah Sajjad yang mengatakan bahwa menepikan duri dari tengah jalan juga masuk thariqah serta bernilai pahala. 

 

Selanjutnya, Kiai Musahwi selaku Ketua PRNU Sentol Daya menjelaskan sejumlah program yang telah berjalan saat masa khidmahnya.

 

"Alhamdulillah kami telah melangsungkan beragam program bulanan dan tahunan, seperti peringatan hari-hari besar Islam, Hari Santri Nasional, santunan anak yatim dan dluafa, dan masih banyak yang tidak bisa kami sebutkan satu persatu," urainya. 

 

Dirinya berharap acara safari ranting dapat menjadikan seluruh ranting di Kecamatan Pragaan semakin kuat. 

 

"Kami ucapkan terima kasih kepada pengurus MWCNU yang sudi berkunjung ke acara rutinan ini. Semoga safari ini bisa menjadikan Ranting NU Sentol Daya jauh lebih maju, baik dari segi jamaah dan jamiyah sesuai cita-cita muassis," pungkasnya.

 

 

Kontributor: Firdausi


Editor:

Madura Terbaru