• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Selasa, 16 April 2024

Pantura

Semarak Kemerdekaan, AMTV Lamongan Gelar Lomba Video Kreatif dan Presenter

Semarak Kemerdekaan, AMTV Lamongan Gelar Lomba Video Kreatif dan Presenter
Flyer lomba video kreatif dan presenter AMTV Lamongan. (Foto: NOJ/Titik)
Flyer lomba video kreatif dan presenter AMTV Lamongan. (Foto: NOJ/Titik)

Lamongan, NU Online Jatim

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-76, Aula Media TV (AMTV) Lamongan menggelar lomba video kreatif dan presenter. Winarto Eka Wahyu, Direktur Media Center PCNU Lamongan mengatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk memeriahkan hari kemerdekaan serta mengedukasi masyarakat melalui media untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan.

 

“Serta yang tak kalah penting untuk lebih mengenalkan kiprah dan konstribusi para kiai dalam merebut kemerdekaan,” katanya, Kamis (19/08/2021).

 

Dirinya berharap, dengan lomba tersebut Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Lamongan bisa ikut mewarnai syiar dakwah NU di media.

 

“PCNU Lamongan memiliki kanal informasi baru yaitu Media Centre NU Lamongan dan AMTV Biro Lamongan. Kami berharap lomba ini bisa memperkenalkan dua media tersebut dalam syiar dakwah NU,” harapnya.

 

Tarmudzi, Koordinator AMTV Lamongan juga mengajak masyarakat utamanya generasi milenial agar tetap produktif dan berkreasi di masa pandemi ini.

 

“Melalui ajang lomba ini kami ingin menitipkan pesan bahwa kita masih bisa melakukan hal-hal positif dan produktif di tengah serba keterbatasan saat ini,” ajaknya.

 

Ketentuan dan Jadwal Lomba

Tema yang menjadi acuan dalam lomba video kreatif ini adalah Kemerdekaan Indonesia, Keresahan PPKM, serta Peran Kiai dan Santri dalam Kemerdekaan Indonesia. Sedangkan untuk lomnba presenter tidak ada batasan tema.

 

Adapun jadwal lomba ini yakni pendaftaran dan pengunggahan video pada 16-29 Agustus 2021. Pengumuman 5 besar lomba presenter pada 30 Agustus 2021. Dan pengumuman pemenang lomba pada tanggal 31 Agustus 2021. Total hadiah yang diberikan adalah sejumlah Rp 5 juta.

 

Editor: Risma Savhira


Pantura Terbaru