• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 28 Maret 2024

Metropolis

Setelah Dilantik, Sako Ma’arif NU di Gresik Diminta Laksanakan Program

Setelah Dilantik, Sako Ma’arif NU di Gresik Diminta Laksanakan Program
Pelantikan Sako Ma'arif NU Kecamatan Dukun, Kabupaten Gresik. (Foto: NOJ/ Syafik Hoo).
Pelantikan Sako Ma'arif NU Kecamatan Dukun, Kabupaten Gresik. (Foto: NOJ/ Syafik Hoo).

Gresik, NU Online Jatim

Satuan Komunitas (Sako) Pramuka Ma’arif Nahdlatul Ulama (NU) Kecamatan Dukun Kabupaten Gresik masa bakti 2021-2025 remi dilantik, Kamis (17/06/2021). Kegiatan ini dilaksanakan di gedung aula MI Miftahul Ulum Desa Bulangan Kecamatan Dukun.

 

Ketua Pengurus Cabang Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif NU Gresik Jazuli mengatakan, banyak kegiatan Ma’arif maupun Sako yang bisa dimanfaatkan secara internal maupun eksternal sebagai syiar.

 

"Di Sako Pramuka Ma’arfi, peserta didik diajari dengan materi kepemimpinan yang dituangkan dalam berbagai kegiatan,” kata Pak jazu’ panggilan akrabnya saat sambutan.

 

Ia berharap, setelah pelantikan akan segera dilaksanakan kegiatan yang merupakan program kerja Sako Ma’arif Dukun. "Usai  pelantikan Sako harus ada pergerakan untuk melaksanakan program kegiatan," ujarnya.

 

Sementara itu, Ketua LP Ma’arif Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Dukun Ikhwan Haji menjelaskan, kegiatan di Sako Pramuka Ma’arif ada yang berbeda dengan lainnya. Di antaranya dalam kegiatan biasanya ada pembacaan ayat al-qur’an, shalawat, menyanyikan lagu Indonesia Raya, mars shubbanul wathan dan mars Ma’arif.

 

"Alhamdulillah setelah hampir setahun karena pandemi Covid-19 pelantikan dan pengukuhan Sako Ma’arif hari ini bisa dilaksanakan," katanya.

 

Menurutnya, pengabdian di NU tidak hanya pada tataran ubudiyah dengan melaksanakan amaliah. Tetapi melalui Sako Pramuka bisa dibuat ajang perjuangan di NU.

 

 

“Harapan pada giat pelantikan dan pengukuhan pengurus baru ini adalah ada edukasi yang bisa diambil menjadi program Sako Pramuka Ma’arif. Yakni cara kita untuk menerapkan kedisiplinan tinggi untuk kita terapkan dalam kehidupan kita," pungkas Ikhwan.

 

Editor: Romza


Editor:

Metropolis Terbaru