• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Tapal Kuda

Tertib Administrasi, Ansor di Probolinggo Gelar Visitasi-Akreditasi

Tertib Administrasi, Ansor di Probolinggo Gelar Visitasi-Akreditasi
Proses visitasi dan akreditasi PR GP Ansor se-Kecamatan Sumberasih, Probolinggo. (Foto: NOJ/ Siti Nurhaliza)
Proses visitasi dan akreditasi PR GP Ansor se-Kecamatan Sumberasih, Probolinggo. (Foto: NOJ/ Siti Nurhaliza)

Probolinggo, NU Online Jatim

Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Sumberasih Kabupaten Probolinggo menggelar Visitasi dan Akreditasi. Kegiatan yang dimaksud guna tertib administrasi ini dipusatkan di Markas Komando Ansor setempat, Sabtu (16/10).

 

Kegiatan yang diawali dengan tawassul dan shalawat Nabi ini dihadiri oleh 13 perwakilan Pimpinan Ranting (PR) se-Sumberasih dan sejumlah pengurus PAC setempat.

 

Pengurus Pimpinan Wilayah (PW) GP Ansor Jatim, Hartono mengatakan, tujuan dari visitasi dan akreditasi ini adalah agar organisasi kepemudaan NU tersebut tertib administrasi. Serta untuk mengukur klaster kaderisasi dalam berorganisasi di GP Ansor.

 

"Dengan adanya kegiatan visitasi dan akreditasi ini kita bisa mengevaluasi kepengurusan dengan meningkatkan kinerja kaderisasi. Karena kaderisasi itu harus ada, bukan mengada-ada," kata Hartono.

 

Hal senada juga disampaikan Wakil Sekretaris Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Kabupaten Probolinggo, Ahmad Zainudin. Disebutkan, bahwa berkhidmat di Ansor itu indah, karena Ansor bukan organisasi sembarangan. Selain itu, Ansor merupakan organisasi yang memiliki sanad yang jelas, bahkan namanya diambil dari sahabat Nabi Muhammad SAW.

 

“Nama Ansor diambil dari sahabat Ansor yang merupakan sahabat Nabi kala itu. Dari situ, sanad kita sudah jelas dan tidak perlu diragukan lagi barokahnya," ungkapnya.

 

Sementara Ketua PAC Ansor Sumberasih, Abdul Ghofur menyampaikan, bahwa berkhidmat di Ansor merupakan pilihan yang tepat bagi pemuda hari ini. Karena Ansor adalah organisasi yang didirikan oleh muassis Nahdlatul Ulama dan tersambung sanadnya dengan Rasulullah SAW.

 

Ia berharap, dengan adanya visitasi dan akreditasi tersebut nanti dapat diketahui dan dievaluasi sistem dan tata kelola organisasi.

 

“Misal program yang kurang menyentuh ke masyarakat dimatangkan lagi. Atau, proses kaderisasi di kepengurusan Ansor setempat lebih giat dilakukan demi tersebarnya ajaran Islam Ahlussunnah wal Jamaah,” pungkasnya.


Tapal Kuda Terbaru