• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 28 Maret 2024

Kediri Raya

Tingkatkan Profesionalitas, Begini Cara LAZISNU Tulungagung Salurkan Bantuan

Tingkatkan Profesionalitas, Begini Cara LAZISNU Tulungagung Salurkan Bantuan
LAZISNU serahkan bantuan paket sembako. (Foto: NOJ/ Puspita Hanum).
LAZISNU serahkan bantuan paket sembako. (Foto: NOJ/ Puspita Hanum).

Tulungagung, NU Online Jatim

Lembaga Amil, Zakat, Infaq, dan Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Kabupaten Tulungagung semakin menunjukan profesionalitas dalam menyalurkan bantuan dari para munfiq atau dermawan yang berinfaq. Hal tersebut ditunjukan dengan dilakukannya pendataan dan pengelompokan atau kategorisasi korban tanah longsor yang terjadi di Kecamatan Sendang dan Pagerwojo Kabupaten Tulungagung.

 

Ketua LAZISNU Kabupaten Tulungagung, Luqman Hakim menyebutkan bahwa pendataan dan kategorisasi tersebut bertujuan agar bantuan tepat sasaran.

 

"Pendataan dan pengkategorian ini dilakukan juga untuk mencegah adanya korban yang tidak mendapatkan bantuan," kata Luqman.

 

Seperti saat bencana longsor di dua kecamatan bagian barat Kabupaten Tulungagung tersebut, LAZISNU kota marmer menyediakan 300 paket sembako dan biaya pembangunan rumah rusak yang harus dibagi untuk korban.

 

"Dengan pendataan dan pengkategorian yang kami lakukan, akhirnya kami mengetahui bahwa Kecamatan Sendang merupakan daerah paling terdampak tanah longsor," lanjutnya.

 

Setelah mengetahui kondisi Kecamatan Sendang, bantuan untuk kecamatan tersebut ditingkatkan dengan tetap membantu korban tanah longsor di Kecamatan Pagerwojo.

 

"Banyak rumah warga di Kecamatan Sendang yang mengalami kerusakan dampak dari tanah longsor yang terjadi pada malam hari (06/06/2021) itu. Salah satunya rumah KH Abdul Salam, Rais Syuriah Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) di kecamatan setempat," terang Luqman.

 

Penentuan jumlah bantuan untuk rumah rusak dampak bencana tanah longsor juga didasarkan pada data di lapangan. Jika mengalami kerusakan parah, maka bantuannya lebih besar dari rumah yang mengalami kerusakan ringan.

 

 

Luqman optimis dengan pendataan dan pengkategorian yang dilakukan, LAZISNU Kabupaten Tulungagung mampu lebih amanah dalam penyaluran bantuan dari munfiq.

 

Editor: Romza


Editor:

Kediri Raya Terbaru