• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Senin, 6 Mei 2024

Pendidikan

Rektor Unisma: Kesuksesan Jadi Dokter adalah Doa Orang Tua

Rektor Unisma: Kesuksesan Jadi Dokter adalah Doa Orang Tua
Foto bersama usai baiat 16 Dokter Muslim Periode XXXVII FK Unisma. (Foto: NOJ/humas)
Foto bersama usai baiat 16 Dokter Muslim Periode XXXVII FK Unisma. (Foto: NOJ/humas)

Malang, NU Online Jatim

Sebanyak 16 Dokter Muslim Periode XXXVII Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Islam Malang (Unisma) telah dibaiat di Hall Abdurrahman Wahid, Gedung Pascasarjana lantai 7, Sabtu (20/04/2024).


Rektor Unisma, Prof Dr H Maskuri menyampaikan ucapan selamat kepada 16 dokter muslim yang baru saja dibaiat.


Ia menilai dokter muslim yang dibaiat merupakan seseorang yang hebat lantaran telah melalui berbagai lika-liku yang luar biasa.


"Berbagai lika-liku telah kalian tempuh, bahkan hampir frustasi karena dekannya begitu strong mengawal saudara,” terangnya.


Tapi, apapun capaiannya kalian harus berterima kasih kepada Dekan FK dan seluruh civitas FK, karena telah mengantarkan kalian semua menjadi seorang dokter.


Ia juga mengingatkan akan kesuksesan yang diraih sejatinya adalah kesuksesan pada doa orang tua, lantaran orang tua selalu tanpa henti mensuport kesuksesan anaknya.


"Sering kali saya menyampaikan pesan dalam wisuda, di sana ada tetesan air mata, di sana ada sesuatu hal yang disimpan oleh orang tua,” jelasnya.


Karena orang tua ingin melihat kalian bahagia. Maka, jangan sekali-kali berani terhadap orang tua.


Pendidikan Terbaru