Hitung Cepat Poltracking: Khofifah-Emil Unggul 59,22 Persen di Pilgub Jatim
Kamis, 28 November 2024 | 09:30 WIB
Surabaya, NU Online Jatim
Hasil quick count Pilkada Jawa Timur (Jatim) 2024 versi Poltracking dengan data masuk 100% hingga pukul 20.07 pada Rabu (27/11/2024). Hasil menunjukkan bahwa pasangan nomor urut satu Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Khakim (Luluk-Lukmanul) memperoleh suara sebanyak 8,81%.
Kemudian pasangan Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak (Khofifah-Emil) memimpin dengan perolehan suara 59,22%. Selanjutnya, pasangan nomor urut tiga Tri Rismaharini-Zahrul Azhar Asumta memperoleh suara sebanyak 31,97%.
ADVERTISEMENT BY OPTAD
Cagub Jatim nomor urut 1, Luluk Nur Hamidah nyoblos di kampung halamannya siang tadi di TPS 003, Desa Brodot, Bandar Kedungmulyo, Jombang sekitar pukul 12.00 WIB. Ia didampingi suaminya, Alfitra Salamm. Desa Brodot merupakan tanah kelahiran kader PKB tersebut.
Sedangkan Cagub Jatim nomor urut 2, Khofifah Indar Parawansa menyalurkan hak pilihnya di TPS 19 Jemur Wonosari di SDN Margorejo IV, Kecamatan Wonocolo, Surabaya. Serta, Cagub Jatim nomor urut 3, Tri Rismaharini, mencoblos di TPS 16, RT 1 RW 4, Kelurahan Jajar Tunggal, Kecamatan Wiyung, Surabaya.
ADVERTISEMENT BY ANYMIND
Quick count merupakan hasil hitung cepat yang dilakukan oleh lembaga survei independen di luar Komisi Pemilihan Umum (KPU). Hasil dari hitung cepat ini merupakan prediksi karena bersumber dari sampel suara dari beberapa TPS .
Penting untuk diingat bahwa hasil quick count bukanlah hasil resmi pemilu, tetapi dapat memberikan gambaran awal kepada masyarakat dan para pemangku kepentingan untuk menilai dinamika politik pascapemilu.
ADVERTISEMENT BY OPTAD
Selain quick count, terdapat juga istilah hitung resmi (real count) dalam penghitungan suara. Real count dilakukan oleh KPU dengan penghitungan suara berjenjang dari seluruh TPS. Hasil dari real count menjadi dasar penetapan pemenang pemilu dan menjadi satu-satunya metode resmi yang diakui untuk menentukan hasil akhir pemilu.
Sebagai informasi, dalam Pilkada Jatim 2024 ini, Luluk Hamidah dan Lukmanul Khakim paslon nomor urut 1 diusung Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
ADVERTISEMENT BY ANYMIND
Sementara Khofifah Indar Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak paslon nomor urut 3 diusung 15 partai politik, yakni PAN, Gerindra, Golkar, Demokrat, PPP, PSI, PKS, Perindo, Nasdem, Partai Buruh, Partai Gelora, PBB, PKN, Partai Garuda dan Partai Prima.
Kemudian, pasangan Tri Rismaharini-Zahrul Azhar Asumta atau Gus Hans, paslon nomor urut 3 yang diusung PDI Perjuangan dan Partai Hanura.
ADVERTISEMENT BY ANYMIND