• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Selasa, 30 April 2024

Madura

IPNU-IPPNU Blega Bangkalan Sapa Lembaga Pendidikan di Lomaer

IPNU-IPPNU Blega Bangkalan Sapa Lembaga Pendidikan di Lomaer
Sosialisasi yang dilakukan PAC IPNU-IPPNU Blega Bangkalan sudaj menjangkau Desa Lomaer. (Foto: NOJ/Abdullah Hafidi)
Sosialisasi yang dilakukan PAC IPNU-IPPNU Blega Bangkalan sudaj menjangkau Desa Lomaer. (Foto: NOJ/Abdullah Hafidi)

Bangkalan, NU Online Jatim
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Blega Bangkalan kembali menyapa lembaga pendidikan formal. Kali ini tiba di Desa Lomaer.

 

“Tujuan kami mengajak siswa-siswi berproses bersama di IPNU dan IPPNU, dan sosialisasi kali ini diadakan di Sekolah Menengah Pertama Ummul Quro dan Sekolah Menengah Atas Nahdlatul Athfal,” kata Abu Zeri, Rabu (26/2).

 

Ketua PAC IPNU Blega ini menyampaikan bahwa sosialisasi sudah dilakukan sejak Sabtu (22 /2) dan telah mendatangi enam yayasan.

 

"Diharapkan dari sejumlah siswa dan siswi di sekolah-sekolah nantinya dapat melahirkan generasi penerus perjuangan para ulama juga kiai-kiai NU," katanya.

 

Disampaikannya, setelah mengenal NU atau IPNU-IPPNU, maka siharapkan  para pelajar berkenan bergabung dengan banom NU di tingkat pelajar ini.

 

Abu Zeri juga mengemukakan bahwa dari kegiatan ini bisa menjadi bukti bahwa pengurus IPNU-IPPNU juga bisa menjadi fasilitator maupun pemateri.

 

Sosialisasi dibuka kepala SMP Ummul Quro, Taufik dan menjelaskan bahwa sudah saatnya para pelajar mengnal NU sejak dini

 

"Kegiatan ini sangat berguna bagi siswa-siswi guna memberikan pemahaman betapa pentingnya ajaran-ajaran ke-NU-an,” kata pria yang juga Sekretaris Majelis Wakil Cabang Nahdlatul ulama (MWCNU) Kecamatan Blega tersebut.

 

Dirinya turut mengapresiasi atas kesediaan pengurus IPNU-IPPNU atas kunjungan ke lembaganya.

 

“Semoga anak-anak kami mampu mengimplementasikan nilai-nilai Ahlussunah wal Jamaah di zaman milenial seperti sekarang,” pungkasnya.

 

Kontributor: Abdullah Hafidi
Editor: Syaifullah


Editor:

Madura Terbaru