• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Pendidikan

Unusa Jalin Kerja Sama dengan Universitas Binawan Jakarta

Unusa Jalin Kerja Sama dengan Universitas Binawan Jakarta
Penandatanganan secara virtual antara Rektor Unusa, Prof Dr Ir Achmad Jazidie, M.Eng dengan Rektor Universitas Binawan Jakarta Timur, Prof Dr Ir Ilah Sailah M.Sc. (Foto: NOJ/Kominfo)
Penandatanganan secara virtual antara Rektor Unusa, Prof Dr Ir Achmad Jazidie, M.Eng dengan Rektor Universitas Binawan Jakarta Timur, Prof Dr Ir Ilah Sailah M.Sc. (Foto: NOJ/Kominfo)

Surabaya, NU Online Jatim
Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa) menjalin kerja sama dengan Universitas Binawan, yang telah dilakukan penandatanganan secara virtual antara Rektor Unusa, Prof Dr Ir Achmad Jazidie, M.Eng dengan Rektor Universitas Binawan Kota Jakarta Timur, Prof Dr Ir Ilah Sailah M.Sc, Selasa (14/6/2022).


“Kesamaan latar belakang sebagai universitas menjadi motivasi tersendiri dalam menjalin kerja sama ini. Kita sama-sama perguruan tinggi yang awalnya dari sekolah tinggi kemudian berubah jadi univeritas. Sebagian program studi yang ada juga hampir sama, bergerak di bidang kesehatan,” kata Rektor Unusa, Prof Dr Ir Achmad Jazidie, M.Eng.


Menurutnya, hal ini pula yang mendorong melakukan kerja sama, sehingga satu sama lain nantinya akan saling melengkapi dan berbagi pengalaman. Kerja sama ini tidak hanya sebatas pada tri dharma perguruan tinggi, tapi juga pemanfaatan lulusan untuk bisa ditempatkan atau bekerja di luar negeri.


“Tadi saya dengar dari Bu Rektor kalau Binawan merasa kesulitan untuk memenuhi permintaan tenaga kesehatan dari luar negeri, maka melalui kerja sama ini nantinya bisa pula dipenuhi dari Unusa,” terangnya.


Dikatakannya, selama ini Unusa telah menjalin kerja sama sekaligus mendidik para alumni untuk bekerja sebagai tenaga kesehatan di Jepang, sehingga dengan kerja sama ini kesempatan alumni Unusa bekerja di luar negeri akan makin terbuka luas.


“Selain itu ada beberapa mata kuliah yang bersesuaian dengan prodi yang ada di Universitas Binawan, sehingga antara Unusa dan Binawan ke depan bisa sama-sama bertukar mahasiswa, tenaga pengajar atau melakukan webinar secara bersama-sama,” ungkapnya.


Jazidie berharap bisa belajar ke Binawan tentang kemahasiswaan dan pembelajaran, mengingat rektornya pernah dipercaya sebagai Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan di Dirjen Dikti.


Sementara Rektor Universitas Binawan Kota Jakarta Timur, Prof Dr Ir Ilah Sailah M.Sc menambahkan, kerja sama ini akan makin memperkuat hubungan antar dua perguruan tinggi yang memiliki prodi sama.


“Melalui MoU ini kami berharap kita  bisa memanfaatkan dan memberi kesempatan bagi para alumni untuk memenuhi permintaan tenaga Kesehatan ke luar negeri. Permintaan ke Kuwait, Qatar dan beberapa negara Timur Tengah cukup banyak. Selama ini kami tidak sanggup untuk memenuhi permintaan mereka, sehingga dengan MoU ini semoga bisa terpenuhi,” ucapnya.


Pihaknya berharap, kerja sama yang ditandatanganinya dapat meningkatkan proses pembelajaran yang lebih bermanfaat termasuk di dalamnya tri dharma perguruan tinggi.


“Kami ingin belajar cara bagaimana Unusa dalam menerapkan sistem penjaminan mutunya, sehingga Unusa akreditasinya banyak yang unggul,” pungkasnya.


Pendidikan Terbaru