• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 19 April 2024

Tapal Kuda

Meriahkan Idul Adha, Pelajar NU di Banyuwangi Gelar Takbir Online

Meriahkan Idul Adha, Pelajar NU di Banyuwangi Gelar Takbir Online
Takbir Online atau Takbiron PAC IPNU-IPPNU Purwoharjo, Banyuwangi. (Foto: NOJ/VYS).
Takbir Online atau Takbiron PAC IPNU-IPPNU Purwoharjo, Banyuwangi. (Foto: NOJ/VYS).

Banyuwangi, NU Online Jatim

Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat tidak mengurangi momen kesakralan Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriyah. Banyak organisasi atau lembaga yang melakukan inovasi demi memeriahkan Hari Raya Idul Adha.

 

Seperti yang dilakukan Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Purwoharjo Banyuwangi dengan menggelar lomba Takbir Online atau Takbiron.

 

"Lomba ini dilaksanakan dalam rangka semarak Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriyah, dengan konsep online atau virtual. Hal ini karena sekarang masih dalam masa pandemi Covid-19 dan ditambah adanya PPKM Darurat," tutur ketua panitia, Fahriza.

 

Fahriza menambahkan, bahwa Takbiron diikuti oleh Pimpinan Ranting (PR) IPNU-IPPNU se-Kecamatan Purwoharjo. Lomba tersebut dimulai tanggal 15-17 Juli 2021 dan puncaknya Senin (19/07/2021) pukul 19.00 WIB, pada malam Hari Raya Idul Adha.

 

“Sebelumnya, panitia memberi waktu tiga hari untuk memposting video di akun instagram masing-masing ranting, dengan menandai akun instagram @pac_purwoharjo dan tagar #GemaTakbirIPNUIPPNUPurwoharjo2021,” ungkap Fahriza.

 

Setelah melalui tahap penilaian, akhirnya lomba Takbiron ini dimenangkan oleh PR IPNU-IPPNU Kradenan 4. Video tersebut mengusung konsep akustik yang banyak digandrungi anak muda milenial

 

Ketua PR IPNU Kradenan 4, Ikhwan merasa senang dan bangga bisa berpartisipasi dan menang dalam lomba Takbiron tersebut.

 

"Untuk yang belum juara, jangan berkecil hati. Karena menurut saya yang terbaik itu tidak harus juara satu ataupun menang, tapi yang terbaik adalah mereka yang mampu menampilkan secara maksimal," pungkasnya.

 

Editor: A Habiburrahman


Tapal Kuda Terbaru