• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Sabtu, 20 April 2024

Tapal Kuda

Tujuh Hari Kiai Nawawi, Habib Hadi: Ambil Ilmu dan Berkah Kiai

Tujuh Hari Kiai Nawawi, Habib Hadi: Ambil Ilmu dan Berkah Kiai
Tangkapan layar Pembacaan Yasin dan Tahlil ke-7 Almaghfurlah KH A Nawawi Abdul Djalil dan Haul KH Abd Djalil bin Fadhil virtual, Ahad (20/06/2021). (Foto: NOJ/ MS).
Tangkapan layar Pembacaan Yasin dan Tahlil ke-7 Almaghfurlah KH A Nawawi Abdul Djalil dan Haul KH Abd Djalil bin Fadhil virtual, Ahad (20/06/2021). (Foto: NOJ/ MS).

Pasuruan, NU Online Jatim

Habib Hadi bin Abdul Qadir Al Idrus menyebutkan bahwa wafatnya seorang ulama di muka bumi merupakan musibah yang besar. Termasuk meninggalnya KH Ahmad Nawawi Abdul Djalil, Mustasyar Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur dan Pengasuh Pondok Pesantren Sidogiri Pasuruan.

 

"Karena melalui beliau, menjadi sebab ditolaknya bala di bumi ini," tuturnya saat tausiyah dalam kegiatan Pembacaan Yasin dan Tahlil ke-7 Almaghfurlah KH A Nawawi Abdul Djalil dan Haul KH Abd Djalil bin Fadhil secara terbatas dan virtual, Ahad (20/06/2021).

 

Habib Hadi pun merasa yakin bahwa para kiai yang telah wafat, khususnya Kiai Nawawi, saat ini sedang menikmati kebahagiaan di alam kubur. Menurutnya, ia sedang berkumpul dengan para syuhara, shalihin, dan auliya’.

 

“Kita yang masih hidup, mari rajin-rajinlah mencari ilmu dan barokah kepada para kiai, sebelum meraka wafat. Keberadaan mereka jangan disia-siakan. Ambil ilmu mereka. Ambil barokah mereka," imbuhnya.

 

Lebih lanjut, Habib Hadi mengingatkan bagaimana Allah SWT dalam mencabut ilmu dari dunia ini. Bahwa Allah tidak mengambil ilmu di bumi dengan menjadikan penghafal Al-Quran tiba-tiba lupa dan para ahli membaca kitab tiba-tiba tidak bisa membaca.

 

“Akan tetapi, ilmu itu hilang bersamaan dengan wafatnya para kiai,” jelas Habib Hadi.

 

Habib Hadi pun mengajak kepada masyarakat untuk memastikan anak-anaknya agar belajar ilmu agama. “Andai kita sudah terlanjur tidak bisa menjadi alim. Minimal kita berusaha jangan sampai hal serupa terjadi pada anak-anak kita,”ungkapnya.

 

Hal tersebut karena, Allah SWT akan mengangkat derajat hambanya ketika ia memiliki ilmu dan mengamalkannya dalam kehidupan kesehariannya.

 

 

"Kalau orang sudah memiliki ilmu dan mengamalkannya, maka Allah SWT akan memberi derajat yang tinggi," pungkasnya.

 

Editor: A Habiburrahman


Tapal Kuda Terbaru