Matraman

Mau Gelar Konfercab, IPNU-IPPNU Trenggalek Janji Patuhi Prokes

Rabu, 10 Maret 2021 | 12:00 WIB

Mau Gelar Konfercab, IPNU-IPPNU Trenggalek Janji Patuhi Prokes

Pengurus IPNU-IPPNU beraudiensi dengan Kapolres Trenggalek AKBP Doni Satria Sembiring. (Foto: NOJ/MJ)

Trenggalek, NU Online Jatim

Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPNU-IPPNU) Trenggalek bakal menggelar konferensi cabang (Konfercab) pada 3 April 2021 mendatang. Karena digelar di masa pandemi Covid-19, penyelenggara memastikan konfercab dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan (prokes).

 

ADVERTISEMENT BY OPTAD

Komitmen penerapan prokes saat konfercab itu disampaikan pengurus IPNU-IPPNU saat beraudiensi dengan Kepala Kepolisian Resor Trenggalek Ajun Komisaris Besar Polisi Doni Satria Sembiring di kantornya, Selasa (09/03/2021). Hadir pula pada kesempatan itu, Kepala Satuan Intelijen dan Keamanan polres setempat, Ajun Komisaris Polisi Budi Santoso.

 

ADVERTISEMENT BY ANYMIND

Ketua PC IPNU Trenggalek Mochamad Saifulloh menjelaskan, audiensi dengan kapolres dilakukan untuk menyampaikan perihal rencana konfercab yang akan dilaksanakan oleh IPNU-IPPNU pada April nanti. Pihak kepolisian mengizinkan dengan syarat protokol kesehatan diterapkan dalam pelaksanaannya.

 

ADVERTISEMENT BY OPTAD

"Pembicaraan dari awal langsung membicarakan tujuan menyelanggarakan Konferensi, intinya bisa menjaga protokol kesehatan. Kepolisian siap mengamini apalagi kegiatannya menggunakan terop jumlah peserta segitu tidak menjadi masalah," kata Saifulloh didampingi Ketua PC IPPNU Trenggalek, Nur Bidayah.

 

ADVERTISEMENT BY ANYMIND

Ia menuturkan, Konfercab IPNU-IPPNU akan digelar selama dua hari di Pondok Pesantren Sulaiman, Kecamatan Gandusari. Pihak berwajib akan mengawal jalannya acara dan mengawasi agar tertib dan disiplin protokol kesehatan.

 

Sementara itu, Kapolres Trenggalek AKBP Doni Satria Sembiring mengatakan bahwa pihaknya mendukung kegiatan pelajar NU tersebut namun wajib menerapkan protokol kesehatan. Jumlah peserta tidak boleh lebih dari 50 persen dari jumlah peserta konfercab di masa normal.

ADVERTISEMENT BY ANYMIND

 

"Kegiatan ini (konfercab) adalah salah satu keagaamaan yang sifatnya positif. Dapat dilaksanakan tapi dengan syarat harus benar-benar menerapkan protokol kesehatan. Semoga Trenggalek segera menjadi zona kuning atau hijau," kata Doni.

 

Kepada para pelajar, Doni berpesan agar mampu bergerak dengan inovasi dan kreasi di masa pandemi. "Sudah waktunya organisasi pelajar, IPNU-IPPNU memunculkan inovasi program yang relevan dengan kondisi masyarakat saat ini. Jika datar-datar saja, maka akan biasa saja," ujarnya.

 

Editor: Nur Faishal

ADVERTISEMENT BY ANYMIND