• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Matraman

Anggota Fatayat NU di Madiun Dilatih Public Speaking

Anggota Fatayat NU di Madiun Dilatih Public Speaking
Pelatihan Public Speaking Fatayat NU Desa Gandul, Kecamatan Pilangkenceng, Kabupaten Madiun, Sabtu (28/11/2020). (Foto: NOJ/ Mirna Nur Asyiah)
Pelatihan Public Speaking Fatayat NU Desa Gandul, Kecamatan Pilangkenceng, Kabupaten Madiun, Sabtu (28/11/2020). (Foto: NOJ/ Mirna Nur Asyiah)

Madiun, NU Online Jatim

Untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang Public Speaking, Pimpinan Ranting (PR) Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Desa Gandul Kecamatan Pilangkenceng Kabupaten Madiun menggelar pelatihan Master of Ceremony (MC). Kegiatan ini bekerja sama dengan Kader Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK), PR Muslimat dan PR Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Desa Gandul, Sabtu (28/11/2020).

 

MC memiliki peran penting dalam kesuksesan sebuah acara. Sebab, MC bertugas memandu acara mulai dari pembukaan hingga penutupan.

 

Ketua Tim Penggerak PKK Desa Gandul, Suciati menuturkan bahwa peserta diharapkan mampu mempraktikkan ilmu yang didapat pada pelatihan ini.

 

"Tidak semua orang mau dan mampu menjadi MC. Saya mohon agar nanti semua peserta mendengarkan penjelasan dari pemateri agar semua ilmu tentang MC dapat terserap dan nantinya dapat dipraktikkan dalam kegiatan-kegiatan di desa," kata Suciati.

 

Kegiatan yang dilaksanakan di aula Kelompok Bermain (KB) Mutiara Bangsa Desa Gandul ini berjaln lancar dan khidmat dengan partisipasi aktif dari 40 peserta. Para peserta terdiri dari perwakilan dari masing-masing anggota organisasi.

 

Pada pelatihan ini materi disampaikan Binti Fatimah, Ketua PAC Muslimat Kecamatan Pilangkenceng. Setelah memberikan pemaparan materi tentang MC, peserta dibagi menjadi 5 kelompok dan diberi tugas untuk membuat naskah MC. Selanjutnya, perwakilan kelompok mempresentasikannya.

 

Untuk menyemarakkan acara, panitia juga menyiapkan hadiah bagi kelompok dengan naskah dan penampilan terbaik.

 

 

Ketua PR Fatayat NU Desa Gandul, Windari menyampaikan bahwa pelatihan MC ini diadakan untuk meningkatkan dan mengasah keahlian SDM Fatayat Ranting Desa Gandul. Supaya ke depan lebih siap dan mampu untuk mengelola kegiatan-kegiatan khususnya untuk Fatayat Ranting Desa Gandul dan masyarakat pada umumnya.

 

"Saya berharap semoga kedepannya bisa mengadakan pelatihan-pelatihan lagi guna untuk menunjang kemajuan organisasi di desa Gandul," kata Windari.

 

Penulis: Mirna Nur Asyiah

Editor: Romza


Editor:

Matraman Terbaru