Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network

Metropolis

Berikut Jadwal Lengkap Agenda Harlah Ke-78 Muslimat NU di GBK

Berikut Jadwal Lengkap Agenda Harlah Ke-78 Muslimat NU di GBK. (Foto: NU Online)

Surabaya, NU Online Jatim

Peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-78 Muslimat NU bakal digelar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, Sabtu (20/01/2024) lusa. Sejumlah rangkaian kegiatan akan dilaksanakan dalam agenda ini.

 

Diketahui, acara akan diawali dengan khataman Al-Qur’an sebanyak 2024 kali dan ditutup dengan pembacaan doa oleh Mustasyar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Habib Luthfi Bin Yahya.

 

Berdasarkan jadwal yang diterima NU Online sebagaimana dikutip pada Kamis (18/01/2024), Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) akan tiba di venue sekitar pukul 06.45 WIB.

 

Acara dimulai pukul 00.00 WIB hingga 02.30 WIB dengan khataman Al-Qur’an sebanyak 2024 kali yang dipimpin Hj Romlah Widayati. Acara dilanjut dengan shalat Tahajud dan Hajat berjamaah yang diimami oleh KH A Muzakky Alhafidz pada pukul 02.30 WIB hingga 04.20 WIB.

 

Kemudian sekitar shalat Subuh berjamaah pada pukul 04.20 WIB hingga 04.45 WIB. Pada pukul 04.45 WIB hingga 05.30 WIB acara diisi dengan pembacaan istighosah, tahlil, dan doa khatam Al-Qur’an yang dipimpin oleh Prof Dr KH Asep Syaifuddin Chalim.

 

Acara dibuka pukul 07.15 WIB, disambung dengan sambutan-sambutan dari Ketua Umum PP Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa, Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf. Rais ‘Aam PBNU KH Miftachul Akhyar dijadwalkan mengisi tausiyah pada pukul 07.45 WIB hingga 08.00 WIB.

 

Pada pukul 08.00 WIB hingga 08.15 WIB, Presiden Jokowi dijadwalkan akan memberikan arahan. Kemudian dilanjut dengan persembahan lagu Hymne Muslimat NU dan Padamu Negeri. Acara akan ditutup dengan pembacaan doa oleh Habib Luthfi Bin Yahya pada pukul 08.20 WIB.

 

Berikut ini jadwal lengkap rangkaian Harlah ke-78 Muslimat NU di GBK:

 

Yulia Novita Hanum
Editor: A Habiburrahman

Artikel Terkait