• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 28 Maret 2024

Tapal Kuda

Bantuan LAZISNU di Bangkalan Diterima Korban Gempa Lumajang

Bantuan LAZISNU di Bangkalan Diterima Korban Gempa Lumajang
Bantuan dari warga Konang, Bangkalan diterima masyarakat Tempursari, Lumajang. (Foto: NOJ/ISt)
Bantuan dari warga Konang, Bangkalan diterima masyarakat Tempursari, Lumajang. (Foto: NOJ/ISt)

Lumajang, NU Online Jatim

Gempa yang menimpa sejumlah kawasan di Jawa Timur menyisakan duka bagi korban. Tidak semata menimbulkan kerusakan, juga beberapa bahkan kehilangan anggota keluarga. Kepedulian berbagai pihak sangat dibutuhkan agar bisa meringankan beban.

 

Sebagai ikhtiar membantu meringankan beban korban, Unit Pengelola Zakat Infaq Sedekah (UPZIS) Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Shadaqah Nahdlatul Ulama  (LAZISNU) Konang, Bangkalan turut peduli. Kali ini membantu korban bencana gempa di wilayah selatan pulau Jawa, khususnya Desa Kaliuling, Kecamatan Tempursari, Lumajang.

 

Koordinator UPZIS LAZISNU Konang, Zakariya menyampaikan bahwa koordinasi dengan sejumlah pihak telah dilakukan. Dan setelah mendapatkan masukan dari berbagai kalangan akhirnya diputuskan untuk membantu perbaikan  sarana ibadah, tepatnya mushala di lokasi kejadian.

 

"Terima kasih kepada sejumlah kalangan utamanya tokoh agama dan masyarakat di Bangkalan yang turut peduli," katanya, Rabu (28/04/2021).

 

Disampaikannya bahwa gempa yang menimpa beberapa waktu lalu menyisakan trauma bagi warga. Demikian pula saat Ramadlan seperti ini, mereka kesulitan untuk dapat mengisi waktu dengan ibadah. Hal tersebut lantaran kondisi mushala tidak layak.

 

“Kami turut prihatin dan kasihan, di bulan yang suci ini saudara kita harus shalat terawih di mushala darurat,” ungkap Zakariya.

 

Disampaikan Koordinator UPZIS Care-LAZISNU Konang tersebut bahwa saat ini kondisi mushala yang ada hancur total. Oleh sebab itu perhatian dari sejumlah pihak sangat dibutuhkan.

 

“Pantauan kami dilokasi, kondisi mushala memprihatinkan karena imbas gempa tersebut rata dengan tanah, hanya sisa lantai saja,” jelasnya.

 

Dikemukakan bahwa yang dilakukan masyarakat Konang Bangkalan adalah dengan memberikan bantuan berupa hambal atau karpet untuk fasilitas ibadah di mushala darurat yang ada.

 

Kalangan yang mengatasnamakan Aliansi Masyarakat Konang Peduli Bencana Gempa Kaliuling Lumajang tersebut mengemukakan bahwa telah telah bertekad untuk terus memberikan perhatian dan bantuan.

 

“Kami komitmen terus menggalang gerakan peduli Kaliuling ini. Insyaallah nantinya akan ada distribusi bantuan tahap dua,” pungkasnya.

 


Editor:

Tapal Kuda Terbaru