• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Malang Raya

Ini Upaya Pergunu Malang Tangkal Radikalisme di Kalangan Milenial

Ini Upaya Pergunu Malang Tangkal Radikalisme di Kalangan Milenial
Asnan Al Qodri, Ketua Pergunu Kabupaten Malang. (Foto: NOJ/ Moch Miftachur Rizki).
Asnan Al Qodri, Ketua Pergunu Kabupaten Malang. (Foto: NOJ/ Moch Miftachur Rizki).

Malang, NU Online Jatim

Peningkatan kapasitas guru dalam mendidik siswa agar tidak terjerumus paham radikal dinilai penting. Pernyataan ini disampaikan Asnan Al Qodri, Ketua Pimpinan Cabang (PC) Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) Kabupaten Malang.

 

Ia juga sangat menyayangkan serta mengecam aksi teror yang terjadi di Mabes Polri yang bertepatan dengan Hari Lahir (Harlah) ke-69 Pergunu. "Sebenarnya terkait Harlah sendiri ada maklumat dari pusat bahwa pentingnya adanya peningkatkan sumber daya manusia dan melihat situasi kondisi saat ini Pergunu harus bersinergi dengan pemerintah dalam rangka pemelihara kedamaian,” kata Asnan Al Qodri kepada NU Online Jatim, Kamis (01/04/2021).

 

“Dalam waktu dekat kami akan adakan workshop dalam rangka peningkatan pemahaman Aswaja an–nahdliyah untuk guru. Jangan sampai nantinya ada guru yang mengajar keaswajaan tapi tidak paham aswaja secara utuh," lanjutnya.

 

Pria yang akrab disapa Asnan ini juga mengecam aksi teror yang terjadi serta akan berupaya memberikan pengetahuan tentang kenegaraan dan keaswajaan kepada siswa–siswi Madrasah Aliyah.

 

"Jadi terkait yang tragedi kemarin di Mabes Polri kita sangat mengecam. Karena tidak ada satu pun agama yang mengajarkan kebaikan dengan cara kejelekan. (pelaku kalangan milenial) oleh karena itu kami akan utamakan pemberian wawasan pengetahuan pendidikan seputar kenegaraan dan keaswajaan khususnya kepada siswa–siswa Aliyah agar nantinya bisa membentengi mereka dari paham–paham radikal," tegas warga Pandansari Poncokusumo tersebut.

 

Ia juga memaparkan rencana program yang akan dilakukan Pergunu Kabupaten Malang kedepan. Program tersebut diharap menjadi pemicu menjadikan Pergunu lebih baik kedepannya.

  

"Kami berharap kedepan Pergunu semakin baik . Insyaallah kedepan kami sedang merangkan dua hal untuk pergunu Kabupaten Malang. Pertama yakni Syuhud Tsaqafi atau penggerak intelektual. Kedua adalah Syuhud Hadlari atau penggerak peradaban. Dua hal ini kami rasa sangat penting untuk Pergunu kedepan. Oleh karena itu kami mengharapkan sinergitas dari semua elemen yang ada," pungkas Kepala MI Darussalam Jajang Sumberejo tersebut.

 

Editor: Romza


Editor:

Malang Raya Terbaru