• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Rabu, 24 April 2024

Matraman

Meski Pandemi, IPNU-IPPNU di Pacitan Sukses Gelar Makesta

Meski Pandemi, IPNU-IPPNU di Pacitan Sukses Gelar Makesta
Makesta di PK IPNU-IPPNU Hasyim Asy'ari, Tegalombo, Pacitan. (Foto: NOJ/R Mu'awanah)
Makesta di PK IPNU-IPPNU Hasyim Asy'ari, Tegalombo, Pacitan. (Foto: NOJ/R Mu'awanah)

Pacitan, NU Online Jatim

Pimpinan Komisariat (PK) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Hasyim Asy’ari Kecamatan Tegalombo, Kabupaten Pacitan menggelar Masa Kesetiaan Anggota (Makesta).

 

Kegiatan yang digelar sejak Sabtu hingga Ahad (26-27/12/2020) ini dipusatkan di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Ma’arif Hasyim Asy’ari. Peserta adalah sejumlah anggota baru PK. Hasyim Asy’ari dan beberapa anggota baru dari PK sekitar.

 

Dengan mengambil tema ‘Membentuk Kader yang Loyal dan Inovatif Berlandaskan Ahlussunnah wal Jamaah An Nahdliyah’, kegiatan bertujuan melahirkan anggota yang dapat mengembangkan kemampuan imajinasi di lingkungan masyarakat. Juga diharapkan mereka tetap berpegang teguh pada ajaran Ahlussunnah wal Jamaah An Nahdliyah.

 

“Tujuan dari Makesta yakni melahirkan anggota yang bisa mengembangkan kemampuan imajinasi individu, sehingga berguna untuk lingkungan sekolah maupun masyarakat dengan tetap memegang teguh Ahlussunnah wal Jama’ah An Nahdliyah,” kata Johan Saputra.

 

Ketua PK Hasyim Asy’ari tersebut menjelaskan meskipun di tengah pandemi, program kerja harus tetap berjalan sebagaimana mestinya. Dan motivasi yang melatarbelakangi kegiatan ini karena merupakan kegiatan jangka panjang PK.

 

“Meskipun masa pandemi, kami hanya ingin program kerja tidak vakum dan masih bisa berjalan semestinya,” ungkapnya.

 

Prandika Dimas Sanjaya selaku Ketua Pimpinan Cabang (PC) IPNU Kabupaten Pacitan berharap Makesta yang merupakan jenjang kaderisasi pertama dapat melahirkan generasi penerus pada jenjang kaderisasi NU berikutnya.

 

“Dengan adanya Makesta bisa menciptakan kader baru yang nantinya bisa menjadi penerus para pemimpin di masa sekarang. Seperti; Fatayat NU, Ansor, Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama atau MWCNU maupun badan otonom NU yang lain,” tegasnya.

 

Pembukaan dihadiri MWCNU Kecamatan Tegalombo, Pimpinan Cabang (PC) IPNU-IPPNU Kabupaten Pacitan, pimpinan Pondok Pesantren Darul Ulum Kasihan, Tegalombo serta tenaga pendidik dari SMK Ma’arif Hasyim Asy’ari.

 

Penulis: Risalatul Mu’awanah

Editor: Syaifullah


Editor:

Matraman Terbaru