• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Metropolis

Kiai Marzuki Doakan Misi Perdamaian Jokowi ke Ukraina dan Rusia

Kiai Marzuki Doakan Misi Perdamaian Jokowi ke Ukraina dan Rusia
Perjalanan Jokowi ke Ukraina. (Foto: NOJ/istimewa)
Perjalanan Jokowi ke Ukraina. (Foto: NOJ/istimewa)

Surabaya, NU Online Jatim
Presiden RI, Joko Widodo diketahui sedang melaksanakan misi perdamaian ke Ukraina dan Rusia. Di Ukraina, ia bersama Ibu Negara, Iriana Joko Widodo dan rombongan terbatas itu direncanakan akan bertemu dengan Presiden Zelenskyy, lalu ke Rusia bertemu Presiden Vladimir Putin. Di dua negara tersebut, ia mengajak kedua pemimpin untuk membuka ruang dialog dan menghentikan perang.

 

Menganggapi hal tersebut, Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur meminta kepada seluruh Nahdliyin di Jawa Timur untuk memberikan doa kepada Presiden Jokowi dan rombongan.

 

"Warga NU di Jatim mari kita doakan semoga Presiden Jokowi dan rombongan diberi kelancaran, aman dan sukses dengan misi mulia ini," katanya, Rabu (29/06/2022).

 

Kiai Marzuki berharap dengan ikhtiar ini kedua negara bisa berdamai dan rukun kembali.

 

"Semoga ikhtiar Indonesia mengawal misi perdamaian dunia dengan membangun jembatan dialog antara Rusia dan Ukraina menjadi wasilah damai untuk kedua negara. Alfatihah," ungkapnya.

 

اللهم بحق الم نشرح لك صدرك فاشرح صدر رئيسنا جوكوى كما شرحت صدر حبيبك محمد وبحق ووضعنا عنك وزرك الذى انقض ظهرك، فضع عن رئيسنا جوكوى اوزاره كما وضعتها عن حبيبك محمد وبحق ورفعنا لك ذكرك فارفع درجات رئيسنا كما رفعت حبيبك محمد وبحق فان مع العسر يسرا ان مع العسر يسرا فيسر امر رئيسنا جوكوى كما يسرتها لحبيبك محمد وبحق فاذا فرغت فانصب والى ربك فارغب فأعنه على القيام بما ولي على عنقه من اعباء التولى بالوطن والدولة الاندونيسية وتحقيق السلام الدولى العالمي كما أعنت حبيبك محمد صلى الله عليه وسلم. والحمد لله. امين! الفاتحة

Tiga hari yang lalu, Presiden Joko Widodo bersama Ibu Iriana dan rombongan terbatas memulai perjalanan ke Munich, Jerman, untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G7. Di acara ini, Indonesia hadir sebagai negara mitra G7, sekaligus sebagai pemegang presidensi G20. Dari Jerman, ia memulai misi perdamaian ke Ukraina dan Rusia.


Metropolis Terbaru