• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 25 April 2024

Metropolis

LAZISNU di Kawasan Sidoarjo Beri Perhatian Kalangan Difabel

LAZISNU di Kawasan Sidoarjo Beri Perhatian Kalangan Difabel
Penghimpunan dan pendistribusian zakat, infaq dan shadaqah oleh Upzis di Desa Kedungrejo, Waru, Sidoarjo dilakukan secara tertib. (Foto: NOJ/R Salam)
Penghimpunan dan pendistribusian zakat, infaq dan shadaqah oleh Upzis di Desa Kedungrejo, Waru, Sidoarjo dilakukan secara tertib. (Foto: NOJ/R Salam)

Sidoarjo, NU Online Jatim

Ramadlan menjadi waktu yang tepat untuk memperbanyak amal shalih. Baik yang hubungannya kepada Allah SWT maupun membantu sesama manusia. Apalagi ada jaminan bahwa berbuat baik di bulan penuh berkah ini mendapat balasan berlipat.

 

Semangat itu juga yang mengemuka dari Pengurus Unit Pengelolaan Zakat (Upzis) NU Care-Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Shadaqah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Desa Kedungrejo, Waru, Sidoarjo.

 

Salah satu yang ditingkatkan adalah memberikan santunan kepada anak yatim yang dipusatkan di Pesantren Yatim At-Tauhid, Kepuh Kiriman, Waru, Selasa (03/05/2021).

 

"Alhamdlillah persiapan baru kemarin, karena ada sisa donasi dalam rangkaian Ramadlan berkah yang salah satu kegiatannya adalah pemberian santunan kepada anak yatim dan kaum dluafa," kata Ahmad Syafii.

 

Ketua Upzis NU Care-LAZISNU Kedungrejo tersebut mengemukakan bahwa kegiatan akan menjadi program yang berkelanjutan.

 

“Kami akan memberikan bingkisan hari raya untuk anak yatim di tempat yang sama,” katanya.

 

Sementara donasi kali ini diberikan kepada Pesantren At-Tauhid sebesar Rp400.000 yang dihasilkan dari program koin infaq.

 

“Bahkan agenda ini sudah kita komunikasikan langsung dengan pihak pengasuh pesantren dan sasaran kami selanjutnya kepada para penyandang difabel,” terangnya.

 

Dikemukakan bahwa untuk santunan kepada kalangan ini masih dalam proses pendataan. Baru akan direalisasikan pada Jumat (07/05/2021).

 

Syafii menyampaikan, tujuan agenda ini ingin terwujudnya senyum keceriaan di wajah para dluafa sekaligus untuk saling berbagi kebahagiaan dalam menghadapi hari raya Idul Fitri.

 

"Ini merupakan bentuk tanggung jawab dan amanah kepada kami atas donasi yang telah kami terima dari para donatur," ungkapnya.

 

Dikemukakan bahwa dengan agenda seperti ini dirinya berharap dapat mengetuk kalangan lain yang belum berdonasi. Apalagi berbagi adalah kewajiban kepada mereka yang memiliki kemampuan.

 

“Juga untuk bisa sekadar berbagi keceriaan bersama kalangan lemah di hari raya Idul Fitri,” pungkasnya.

 

Penulis: Rahmad Salam

Editor: Syaifullah


Editor:

Metropolis Terbaru