LPBINU Jatim Salurkan Bantuan Power Amplifier dan Karpet di Trenggalek
Rabu, 2 November 2022 | 15:00 WIB
Yulia Novita Hanum
Kontributor
Mojokerto, NU Online Jatim
Atas kejadian banjir di Trenggalek beberapa waktu lalu, mushala dan masjid mengalami kerusakan yang tidak sedikit. Beberapa alat pengeras suara (power amplifier) serta karpet sebagai alas sujud shalat tidak sempat terselamatkan.
Atas temuan ini, Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Nahdlatul Ulama (LPBINU) Jawa Timur (Jatim) bersinergi dengan TV9, Rumah Sedekah Nahdlatul Ulama, Unisma Peduli, serta Komisi Penanggulangan Bencana (KPB) MUI Jatim untuk membantu pengadaan beberapa power amplivier dan karpet untuk disumbangkan ke mushala yang mengalami kebanjiran.
"Alhamdulillah ada donasi yang bisa kami salurkan ke beberapa mushala di Trenggalek, tak hanya itu, sarung, mukena sajadah beserta kitab suci Al Qur’an juga kami ikutkan dalam paket sumbangan tersebut," ujar Syaiful Amin, Ketua PW LPBINU Jatim, Selasa (01/11/2022).
Atas bantuan yang di distribusikan tersebut, Sekretaris Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Trenggalek, KH. Muhammad Nasron merasa bersyukur dan mengucapkan ribuan terima kasih atas kepedulian donatur. Dengan bantuan alat dakwah ini dipastikan akan membawa manfaat besar bagi masyarakat korban bencana.
“Memang, puluhan mushala dan masjid di Trenggalek kemarin sempat terendam dan merusak fasilitas yang ada di dalamnya, termasuk power amplivier serta karpet untuk alas shalat," katanya saat menemui tim dari LPBI PWNU Jatim.
Sementara pengurus LPBINU Jatim, Saiful Anam menambahkan, dari hasil assesment singkat yang telah dilakukan, ada beberapa mushala yang power amplifiernya terendam air.
“Pada beberapa mushala ini saat banjir kedalaman air di dalam mushala bisa mencapai satu meter," tambahnya.
Terpopuler
1
Seleksi Ansor Magang Jepang 2025 Dibuka, Simak Ketentuannya
2
Diresmikan Bupati, Gedung MWCNU di Bangkalan Diharap Jadi Penggerak Organisasi
3
PMII Rayon Ibnu Aqil Gelar PKD ke-31 di Singosari, Cetak Kader Intelektual Progresif dan Militan
4
Ratusan Santri Pagar Nusa Malang Meriahkan Kejurcab III
5
Pesantren Miftahul Huda Doho Madiun Ulang Tahun Ke-10, Kini Dirikan SMP
6
Tingkatkan Kompetensi Guru, LP Ma’arif NU Blitar Gelar Workshop Deep Learning
Terkini
Lihat Semua