• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 18 April 2024

Pendidikan

Unisma Salurkan 5000 Dosis Vaksin Covid-19 untuk Keluarga Besar Yayasan

Unisma Salurkan 5000 Dosis Vaksin Covid-19 untuk Keluarga Besar Yayasan
Proses vaksinasi keluarga besar Yayasan Unisma. (Foto: NOJ/humas)
Proses vaksinasi keluarga besar Yayasan Unisma. (Foto: NOJ/humas)

Malang, NU Online Jatim

Universitas Islam Malang (Unisma) mendapatkan dukungan dari Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa untuk menyelenggarakan vaksinasi Covid-19 massal. Dukungan ini berbentuk pemberian 5000 dosis pertama vaksin astrazeneca. Prof Maskuri, Rektor Unisma mengatakan bahwa vaksinasi kali ini ditujukan kepada keluarga besar Yayasan Unisma. Kegiatan ini digelar di Gedung Bundar Al Asy’ari Unisma pada Sabtu (31/07/2021) hingga Ahad (01/08/2021).

 

“Para civitas akademika Unisma dan tenaga kesehatan Rumah Sakit Islam (RSI) Unisma sudah mendapatkan vaksin sejak Februari lalu. Jadi vaksinasi Covid-19 kali ini menyasar kepada keluarga besar Yayasan Unisma yang meliputi keluarga para karyawan Unisma, RSI Unisma, Politeknik Unisma, dan SMA Islam Nusantara. Karena kita pakai konsep jagalah dirimu dan keluargamu,” kata Prof Maskuri, Ahad (01/08/2021).

 

Prof Maskuri menambahkan bahwa prioritas kedua dari vaksin Covid-19 ini diperuntukkan kepada mahasiswa Unisma.

 

“Mahasiswa Unisma tentu juga kita beri kesempatan untuk vaksinasi. Tercatat ada sekitar 500 mahasiswa yang sudah mendaftar. Angka itu memang belum seluruhnya, mengingat tidak semua mahasiswa berada di Malang,” tambahnya.

 

Prioritas ketiga, Unisma akan memberikan vaksin tersebut kepada para alumni Unisma, tokoh masyarakat yang banyak berkontribusi untuk Unisma, serta tetangga Unisma.

 

“Para alumni yang berada di dalam atau luar Kota Malang dan belum divaksin bisa mengikuti vaksin di Unisma. Kami juga memprioritaskan tokoh masyarakat yang telah banyak membantu Unisma serta tetangga sekitar Unisma,” terangnya.

 

Prof Maskuri mengungkapkan jika proses vaksinasi di Unisma sendiri tuntas dalam dua hari dengan melibatkan 10 tim.

 

“Alhamdulillah dua hari ini kami menuntaskan vaksinasi dengan 10 tim yang terdiri dari tim Fakultas Kedokteran Unisma dan Persatuan Dokter Nahdlatul Ulama (PDNU) Malang Raya,” jelasnya.

 

Untuk tahap kedua, Unisma akan memberikan vaksin kepada para disabilitas serta menyasar warga di Kabupaten Malang.

 

“Senin (02/08/2021) kami akan memberikan vaksin kepada sekitar 25 orang disabilitas. Dan sesuai arahan Gubernur untuk tahap kedua rencananya kami akan menyasar warga di Kabupaten Malang agar mempercepat target vaksinasi nasional,” pungkasnya.


Pendidikan Terbaru