• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 19 April 2024

Tapal Kuda

Alhamdulillah, Puluhan Warga Pasuruan Sembuh dari Covid-19

Alhamdulillah, Puluhan Warga Pasuruan Sembuh dari Covid-19
Warga Kota Pasuruan yang dinyatakan sembuh dari Covid-19. (Foto: Ist).
Warga Kota Pasuruan yang dinyatakan sembuh dari Covid-19. (Foto: Ist).

Pasuruan, NU Online Jatim

Puluhan warga Kota Pasuruan dinyatakan sembuh dari Covid-19. Sebagian warga merupakan dari klaster ziarah asal Kelurahan Trajeng, Kecamatan Panggungrejo. Mereka pulang dari rumah karantina, Rabu (30/06/2021).

 

"Hari ini, ada 57 orang sudah dinyatakan sembuh. 53 orang di antaranya adalah warga Trajeng dari klaster ziarah. Empat orang dari kelurahan lain," ujar Wali Kota Pasuruan, Saifullah Yusuf dilansir news.detik.com.

 

Sebelumnya, mereka dinyatakan positif Covid-19 dan diwajibkan menjalani karantina di tiga tempat karantina. Sebanyak 29 orang dikarantina di Panggungrejo, 14 orang di Bugul, dan 12 orang ditampung di Purworejo.

 

"Ini sebuah kabar positif. Ini bukti jika Pemerintah Kota (Pemkot) Pasuruan serius dalam melakukan penanganan Covid-19," kata Gus Ipul, sapaan akrabnya.

 

Puluhan orang ini diantar pulang oleh Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 ke Kelurahan Trajeng dengan ambulance dan dikawal petugas keamanan. Kedatangan mereka disambut haru keluarga dan warga setempat.

 

Saat mobil-mobil ambulance tiba di depan gang kelurahan, puluhan warga sudah menunggu di dalam gang. Mereka tampak bahagia menyambut mereka yang pulang dari karantina.

 

Satu per satu warga yang sudah menjalani karantina turun dari ambulance. Mereka tersenyum menenteng surat keterangan negatif Covid-19.

 

"Sehat Bu?" tanya seorang warga kepada mereka yang baru bebas Covid-19. "Alhamdulillah, sehat," jawabnya kemudian sambil tersenyum.


Tapal Kuda Terbaru