• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Tapal Kuda

Nur Afifa Kader IPPNU di Probolinggo Juara Fisika Tingkat Nasional

Nur Afifa Kader IPPNU di Probolinggo Juara Fisika Tingkat Nasional
Nur Afifa memiliki prestasi yang layak menjadi kebanggaan. (Foto: NOJ/St Nurhaliza)
Nur Afifa memiliki prestasi yang layak menjadi kebanggaan. (Foto: NOJ/St Nurhaliza)

Probolinggo, NU Online Jatim

Kompetisi Sobat Bumi dengan model CBT atau Computer Based Test kembali digelar untuk tingkat nasional. Dan tentu saja agar bisa sampai ke level tersebut, para peserta harus bersaing di tingkat provinsi. Dan perempuan ini mampu menyisihkan kompetitor lain.

 

Kontestan sarat prestasi tersebut adalah Nur Afifa. Salah satu kader dari Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Tegalsiwalan, Kabupaten Probolinggo yang akhirnya bisa menyabet juara pertama tingkat nasional.

 

"Awalnya saya dihubungi dosen untuk mengikuti lomba tingkat nasional ini, dan bismillah saya pun memenuhi keinginan untuk turut serta dalam ajang kreatif ini," kata mahasiswi di Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha), Singaraja, Bali tersebut, Senin (30/11/2020).

 

Nur Afifa yang masih tercatat di semester tiga Program Studi Pendidikan Fisika ini mengaku sangat bersyukur atas hasil yang diraih.

 

"Ini merupakan tamparan keras bagi saya untuk tetap belajar, berusaha dan berdoa. Bukan malah terbang atas hasil yang diraih yakni sebagai juara pertama,” tegas Ifa, sapaan akrabnya.

 

Ditemui di kediamannya, Ifa menjelaskan bahwa memang memiliki kegemaran belajar sains seperti fisika dan kimia sejak sekolah menengah tingkat pertama. Tak heran, perempuan dari dua bersaudara tersebut sering menorehkan hasil di berbagai perlombaan.

 

“Yang demikian membanggakan adalah prestasi kali ini karena berhasil menjadi juara pertama lomba fisika tingkat nasional,” ungkap berbinar.

 

Disampaikannya bahwa capaian yang diperoleh harus disyukuri. Karena tentu saja tidak mudah meraih hasil seperti saat ini.

 

“Saya harus bersyukur karena ini adalah anugerah yang sangat luar biasa sekaligus penyemangat untuk terus mendalami sains sesuai cita-cita saya yaitu ingin menjadi dosen fisika," pungkasnya.

 

Kontributor: Siti Nurhaliza

Editor: Syaifullah


Editor:

Tapal Kuda Terbaru