• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Kamis, 18 April 2024

Madura

Aksi Kolaborasi Harlah, Ansor dan Fatayat di Pamekasan Santuni Dluafa

Aksi Kolaborasi Harlah, Ansor dan Fatayat di Pamekasan Santuni Dluafa
Istimewa
Istimewa

Pamekasan, NU Online Jatim

Pimpinan Anak Cabang (PAC) Fatayat NU Waru berkolaborasi dengan PAC Ansor setempat melaksanakan santunan kepada para kaum dluafa, Jumat (23/04/2021). Kegiatan tersebut dilaksanakan di Dusun Tenga II Desa Tegangser Laok, Kecamatan Waru.

 

Santunan Kali ini diberikan kepada Ibu Sati'a, perempuan yang sudah hidup 18 tahun sebatangkara. Kondisi rumahnya yang memprihatinkan dan tidak terawat hingga membawanya mengalami gangguan kesadaran.

 

Halimatus Sa'diyah, Ketua Fatayat NU Waru mengatakan, aksi santunan kali ini dalam rangka memperingati Hari Lahir (Harlah) ke-71 Fatayat NU.

 

"Dalam ramgka menyambut Harlah, kita ingin menebarkan kebaikan melalui santunan kepada kaum dluafa," ucap Matus, sapaannya.

 

Menurut antivis Pengurus Cabang (PC) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Pamekasan itu, ibu Sati'a memang layak mendapatkanbantuan sembako itu.

 

"Ibu Sati'a ditinggal bapaknya sejak usian 4 bulan dalam kandungan, ia sudah 18 tahun menjalani hidup sebatang kara, untuk kesehariannya saja ia harus menunggu bantuan dari yang mampu," imbuhnya.

 

Ia berharap, Fatayat NU Waru selalu menebarkan manfaat dan membantu masyakat di segala bidang. "Semga kita sebagai Fatayat NU tetap bergerak dan bersinergi untuk membantu beban hidup kaum fakir miskin sehingga nilai-nilai keummatan tetap terjalin demi kemaslahatan," harapnya.

 

Sementara Mansyur pengurus PAC Ansor Waru memaparkan, aksi sosial itu juga bagian dalam menyambut Harlah Ansor.

 

Ibu Sati'a selaku penerima bantuan dari Fatayat NU dan Ansor merasa bahagia karena beban hidupnya telah dibantu.

 

 

"Semoga ikhtiar dari Fatayat NU dan Ansor Waru ini sama-sama membawa manfaat dan diganti dengan pahala yang lebih besar," harapnya.

 

Editor: Romza


Editor:

Madura Terbaru