• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 29 Maret 2024

Matraman

Hari Asyura, Fatayat NU Madiun Berbagi dengan Yatim

Hari Asyura, Fatayat NU Madiun Berbagi dengan Yatim
Fatayat NU Madiun memberikan santunan kepada yatim. (Foto: NOJ/MNA)
Fatayat NU Madiun memberikan santunan kepada yatim. (Foto: NOJ/MNA)

Madiun, NU Online Jatim

Tahun baru Islam 1443 Hijriyah selalu diperingati dan dirayakan oleh umat Islam di dunia dengan berbagai kegiatan. Seperti halnya yang dilakukan oleh Pimpinan Cabang (PC) Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Madiun yang memperingati Tahun Baru Islam yang bertepatan dengan HUT RI ke-76 dengan berbagai kegiatan.

 

Adapun rangkaian kegiatannya adalah khatmil Qur’an 14 majelis, kultum kemerdekaan, santunan anak yatim, lomba baca puisi virtual, gathering tim media, dan pelatihan bank sampah. Santunan anak yatim dilaksanakan bertepatan dengan 10 Muharram atau Asyura, Kamis (19/08/2021).

 

Bertempat di Gedung NU Center Kabupaten Madiun, para yatim yang disantuni adalah usulan dari Pimpinan Anak Cabang Fatayat NU se Madiun. Sasaran santunan terutama mereka terdampak Covid-19. Semuanya berjumlah 45 orang.

 

"Tujuannya adalah untuk meningkatkan iman, taqwa, serta memupuk rasa kepedulian sosial khususnya di masa-masa sulit seperti ini", kata Ketua PC Fatayat NU Kabupaten Madiun Ummu Habibah.

 

Turut hadir dalam acara tersebut Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Madiun KH Ahmad Mizan Basyari alias Gus Mizan, anggota DPRD Jawa Timur Hj Lilia Agustina sebagai salah satu donatur, serta mengundang Ketua PAC Fatayat NU se-Kabupaten Madiun.

 

Dalam Sambutannya, Gus Mizan menyampaikan bahwa dalam menyongsong satu abad NU, jamiyah Nahdlatul Ulama harus semakin kuat dengan cara bersatu, berjamaah dan meningkatkan solidatitas.

 

Editor: Nur Faishal


Matraman Terbaru