• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Rabu, 24 April 2024

Matraman

Luluk, Lifter Berhijab dari Pacitan Lolos Seleksi SEA Games Kamboja

Luluk, Lifter Berhijab dari Pacitan Lolos Seleksi SEA Games Kamboja
Luluk Diana Tri Wijayana lolos seleksi nasional atau seleknas menyambut SEA Games di Kamboja. (Foto: NOJ/XNews.id)
Luluk Diana Tri Wijayana lolos seleksi nasional atau seleknas menyambut SEA Games di Kamboja. (Foto: NOJ/XNews.id)

PacitanNU Online Jatim

Atlet angkat besi atau lifter berhijab asal Kecamatan Punung, Kabupaten Pacitan, Luluk Diana Tri Wijayana kembali menorehkan prestasi membanggakan. Sebab, pada Kamis (02/02/2023) dirinya berhasil lolos seleksi nasional atau seleknas di kelas 49 kilogram (kg). Hal tersebut untuk menyambut ajang pesta olahraga Asia Tenggara atau Southeast Asian Games yakni SEA Games bersama Muhammad Husni dari Lampung di kelas 55 kg.


"Saya bersyukur akhirnya bisa lolos ke pelatnas persiapan SEA Games Kamboja 2023," kata Luluk saat dikonfirmasi NU Online Jatim, Jumat (03/02/2023).


Sebagai satu-satunya kontestan di kelas 49 kg, Luluk membukukan angkatan snatch 75 kg dan clean and jerk 97 kg serta total angkatan 172 kg. Dirinya mengakui lawan di SEA Games cukup berat, untuk itu harus fokus berlatih.


"Karena lawan di Kamboja nanti cukup berat, saya harus fokus berlatih terutama meningkatkan lagi beban angkatan," terangnya.


Sementara itu, Husni secara mengejutkan mengungguli berat angkatan milik Satrio Adi Nugroho yang merupakan lifter nasional. Ia meraih angkatan snatch 113 kg, angkatan clean and jerk 138 kg serta total angkatan 251 kg.


“Saya tadi sebenarnya mencoba untuk mengangkat 141 kg di Clean and Jerk. Tapi, akhirnya gagal, angkatan terbaik saya 138 kg. Semoga di Pelatnas nanti saya bisa mempertajam angkatan ini," kata Husni dalam rilis Pembinaan Prestasi Pengurus Besar Perkumpulan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PB PABSI).


Sedangkan, Kepala Bidang Pembinaan Prestasi PB PABSI, Hadi Wihardja memastikan bahwa seleknas kali ini berjalan adil. Menurutnya, dari hasil seleknas ini telah muncul atlet lapis kedua. Lolosnya Luluk Diana dan Muhammad Husni yang dapat mengimbangi Satrio Adi.


"Kami sangat fair, untuk mengundang lifter berprestasi dari daerah untuk ikut seleknas. Selain itu, kami pun memberlakukan tes doping dalam seleknas ini. Terbukti ada tiga lifter daerah bersaing ketat di kelas 55 kg putra. Kita berharap di kelas lainnya seperti 61 kg dan 67 kg akan muncul juga persaingan ketat nantinya," kata Hadi.


Editor:

Matraman Terbaru