• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 26 April 2024

Metropolis

Banser Asal Sampang Jalan Kaki ke Pekalongan Demi Bertemu Habib Lutfi

Banser Asal Sampang Jalan Kaki ke Pekalongan Demi Bertemu Habib Lutfi
Abdul Hafid (membawa bendera Ansor) ditemani anggota Banser Jombang saat jalan kaki menuju Pekalongan. (Foto : NOJ/ Istimewa).
Abdul Hafid (membawa bendera Ansor) ditemani anggota Banser Jombang saat jalan kaki menuju Pekalongan. (Foto : NOJ/ Istimewa).

Surabaya, NU Jatim Online

Demi menunaikan keingingannya bertemu Maulana Habib Lutfi Bin Ali Bin Yahya di Pekalongan, seorang anggota Satuan Koordinasi Cabang (Satkorcab) Banser Kabupaten Sampang rela berjalan kaki.

 

Dia adalah Abdul Hafid yang sudah berangkat dari Sampang sejak tanggal 24 September lalu. Saat ini, pemuda asal Keccamatan Tambelangan tersebut sudah sampai di Kabupaten Jombang.

 

Selama berada di Kabupaten Jombang, Hafid melakukan ziarah ke Muassis Nahdlatul Ulama (NU). Didampingi anggota Banser Jombang, ia rencananya akan berziarah ke makam KH Hasyim Asy’ari di komplek Ponpes Tebuireng. Selanjutnya menuju makam Kiai Asy’ari di Desa Keras, Kecamatan Diwek.

 

Setelah itu, perjalanan akan dilanjutkan ke makam KH Bisri Syansuri di Ponpes Mambaul Ma’arif Denanyar, barulah kemudian menuju makam KH Abdul Wahab Chasbullah di Tambakberas. “Tadi kedatangannya (Hafid) disambut anggota Banser Jombang. Selama di Jombang akan ditemani Banser Jombang,” kata Khusnul Irfan Fauzi, Koordinator Humas dan Infokom PC GP Ansor Jombang, Ahad (27/ 09).

 

Setelah melewati Kabupaten Jombang, Hafid akan melanjutkan perjalanan ke Pekalongan melalui jalur Kabupaten Lamongan.

 

Perjalanan ini dilakukan setelah Abdul Hafid bermimpi bertemu dengan Habib Luthfi. " Dalam mimpinya, Habib Muhammad Luthfi Bin Yahya berpesan kepada Abd Hafid dengan berjalan kaki untuk sowan ke beliau di Pekalongan," kata Zainal Alim, PC GP Ansor Kabupaten Sampang kepada media, Sabtu (26/9/2020).

 

Kegigihan Abdul Hafid, berjalan kaki ke Pekalongan berniat untuk ngalap barokah dan sebagai bentuk kecintaannya kepada Habib Muhammad Luthfi Bin Yahya yang merupakan panglima Banser NU.

 

Katanya, meski jarak cukup jauh untuk ditempuh berjalan dari Sampang ke Pekalongan. Namun, tak membuat sosok militan salah seorang anggota Banser Sampang itu patah semangat.


"Kami sebagai sahabatnya berharap kepada sahabat-sahabat yang ada di kabupaten yang akan dilewati oleh Sahabat Abd Hafid untuk menyambutnya," pungkas Zainal Alim.


Metropolis Terbaru