• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Sabtu, 20 April 2024

Matraman

Sadar Era Digital, IPNU-IPPNU di Jombang Luncurkan “Sipetir”

Sadar Era Digital, IPNU-IPPNU di Jombang Luncurkan “Sipetir”
Pemaparan tentang 'Sipetir" IPNU-IPPNU Peterongan Jombang, Sabtu (26/ 09) malam. (Foto : NOJ/ Yuanita).
Pemaparan tentang 'Sipetir" IPNU-IPPNU Peterongan Jombang, Sabtu (26/ 09) malam. (Foto : NOJ/ Yuanita).

Jombang, NU  Jatim Online

Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) menggelar kegiatan pelantikan. Pelantikan dilaksanakan di Gedung Serba Guna (GSG) Masjid Roudhotul Jannah Desa Mancar, Kecamtan Peterongan, Kabupaten Jombang, Sabtu (26/09) malam.

 

Berbeda dengan pelantikan sebelumnya, dalam pelantikan kali ini juga dilaksanakan launching website milik PAC IPNU-IPPNU Peterongan yang diberi nama Seputar Informasi Pelajar NU Peterongan (Sipetir). Website Sipetir dibuat oleh kader IPNU Peterongan, Hudan Aminullah dan Mukhibbul, anggota Lembaga Pers dan Penerbitan PAC IPNU-IPPNU Peterongan.

 

Website Sipetir nantinya akan menyongsong kelancaran proses organisasi dalam dunia digital bagi PAC IPNU-IPPNU Peterongan. Website ini sebagai sarana PAC IPNU-IPPNU Peterongan untuk menjalin komunikasi dengan pengurus ranting. Selain itu, pengurus ranting IPNU-IPPNU se Peterongan juga bisa mengakses segala informasi seputar IPNU-PPNU melalui website Sipetir.

 

Asmu’i, Ketua Majlis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Peterongan mengatakan, PAC IPNU-IPPNU Peterongan tidak hanya manfaat bagi kadernya, tetapi juga bermanfaat bagi semua masyarakat Peterongan. “Harapan saya kader IPNU-IPPNU PAC Peterongan nantinya bisa menjadi tombak organisasi yang benar-benar dirasakan manfaatnya bagi masyarakat sekitar,” katanya.

 

Sementara itu, Muhammad Subhan Ketua PC IPNU Jombang menyampaikan, pihaknya berharap pengurus IPNU-IPPNU Peteraongan yang sudah dilantik bisa maksimal menjalankan tugasnya. “Semoga penguris baru nantinya sukses dalam menjalankan amanahnya, dan saya harap dengan kepengurusan baru kali ini bisa menjadi semangat baru dan bisa menjadi wadah di mana setiap anggota dapat menyalurkan potensi diri dalam sosial kemasyarakatan,” ungkapnya.

 

Dalam kesempatan yang sama, Robby Irkham, Ketua Demisioner PAC IPNU Peterongan mengungkapkan, kekompakan pengurus harus terus kuat dan lebih baik. “Cukup bangga dan percaya terhadap kepengurusan yang akan datang, terlihat dari kompaknya mereka dalam menyelenggarakan acara pelantikan kali ini. Semoga kekompakan terus terjaga sampai akhir masa khidmat,” pungkasnya.

 

Penulis : Septy Yuanita

Editor : Romza


Editor:

Matraman Terbaru