• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Selasa, 14 Mei 2024

Metropolis

Bersiap, Sidoarjo akan Selenggarakan Ma’arif Fair 2023

Bersiap, Sidoarjo akan Selenggarakan Ma’arif Fair 2023
Kegiatan pameran yang diikuti lembaga pendidikan di Sidoarjo. (Foto: NOJ/unusida.ac.id)
Kegiatan pameran yang diikuti lembaga pendidikan di Sidoarjo. (Foto: NOJ/unusida.ac.id)

Sidoarjo, NU Online Jatim

Sejumlah kegiatan akan diselenggarakan dalam rangka memperingati hari lahir atau harlah Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif NU di Sidoarjo. Acara dikemas dalam menyelenggarakan pameran yang diikuti sejumlah madrasah dan sekolah, serta dimeriahkan aneka lomba.


Acara yang dipusatkan di Alun-alun Sidoarjo tersebut digelar mulai Kamis hingga Sabtu (14-23/09/2023) yang diisi dengan aneka kegiatan. Kegiatan juga didukung bupati setempat.


"Bupati insyaallah sangat mendukung dan merestui kegiatan Ma’arif Fair ini, karena memang Sidoarjo adalah kota santri dan tempat mencetak kader santri NU melalui LP Ma’arif NU," kata Ketua PC LP Ma’arif NU Sidoarjo, H Misbahudin saat rapat koordinasi, Jumat (04/08/2023) sebagaimana dilansir timesindonesia.


Di hadapan perwakilan madrasah dan sekolah yang berada di bawah naungan PC LP Ma’arif NU Sidoarjo tersebut, Abah Misbah menjelaskan sejumlah hal. Termasuk diharapkan selama pameran dapat dimunculkan prestasi dan keunggulan dari setiap lembaga.


Dirinya juga mengemukakan bahwa banyak acara yang akan mengiringi selama pameran. Dari mulai lomba dan ajang kreasi para peserta didik dan kiprah pengajar.


"Selama sepuluh hari kegiatan, panggung utama akan diisi berbagai acara,” terang dia.


Hingga kini yang telah disiapkan adalah kirab budaya Nusantara Ma’arif, olimpiade Aswaja, matematika, juga bahasa Inggris. Termasuk juga lomba foto dan video pendek tingkat SMP dan SMA maupun lomba karya tulis seputar tokoh NU.


Masyarakat, utamanya warga Nahdlatul Ulama dari berbagai kota dapat menyemarakkan kegiatan karena juga diisi dengan aneka lomba. Seperti banjari tingkat madrasah ibtidaiyah, paduan suara Mars Ma’arif NU bagi tingkat madrasah tsanawiyah dan sederajat, mewarnai untuk kalangan taman kanak-kanak, patrol, band, hingga tari saman dan lainnya. 


Editor:

Metropolis Terbaru