• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Minggu, 28 April 2024

Metropolis

Muslimat NU Gresik Adakan Pengawasan Partisipatif Pemilu Bareng Bawaslu

Muslimat NU Gresik Adakan Pengawasan Partisipatif Pemilu Bareng Bawaslu
Ilustrasi PC Muslimat NU Gresik. (Foto: NOJ/ ISt)
Ilustrasi PC Muslimat NU Gresik. (Foto: NOJ/ ISt)

Gresik, NU Online Jatim

Pimpinan Cabang (PC) Muslimat NU Gresik menggelar forum warga pengawasan partisipatif berbasis komunitas bersama Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) setempat. Kegiatan tersebut dipusatkan di Kantor PC Muslimat NU Gresik, Sabtu (02/12/2023).

 

Ketua PC Muslimat NU Gresik, Nyai Hj Aliyah Ghozali mengatakan, bahwa organisasi yang dipimpinnya baru kali ini membuat forum pendidikan politik dan pemilu. Karena itu pihaknya berharap kegiatan yang sangat mencerahkan ini dapat diteruskan ke bawah hingga kader Muslimat NU di akar rumput.

 

“Sehingga pengetahuan tentang pemilu yang langsung, umum, bebas rahasia (luber) serta jujur dan adil (jurdil) bisa lebih disosialisasikan dan pemilu ke depan bisa lebih berkualitas,” ujar Nyai Aliyah dilansir nugresik.or.id, Ahad (03/12/2023).

 

Dalam kegiatan tersebut hadir sebagai narasumber Muhammad Syafi’ Jamhari, anggota Bawaslu Gresik periode 2018-2023. Dalam paparannya, ia menyampaikan materi tentang pengawasan kampanye dalam pemilihan umum serentak tahun 2024.

 

Dirinya menyebutkan, bahwa masa kampanye merupakan masa yang krusial. Oleh karena itu, dilaksanakannya kegiatan tersebut menjadi wadah bagi masyarakat untuk bersama-sama berkontribusi dalam pengawasan pemilu.

 

“Sehingga proses demokrasi berjalan lancer. Jadi, ibu-ibu jika ada pelanggaran segera laporkan ke Bawaslu,” ucapnya.

 

Pihaknya juga sangat mengapresiasi kegiatan kolaborasi Muslimat NU Gresik dengan Bawaslu tersebut. “Karena pondasi negara ini adalah ibu. Ibu beres, keluarga beres. Jika keluarga beres, maka urusan negara pasti beres,” ungkap Jamhari.

 

Diketahui, hadir dalam giat tersebut jajaran pengurus harian PC muslimat NU Gresik. Turut hadir pula ketua atau yang mewakili dari masing-masing Pimpinan Anak Cabang (PAC) Muslimat NU se- Gresik.


Metropolis Terbaru