• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Jumat, 19 April 2024

Metropolis

Sosok Zainal Alim, Pemenang Kejuaraan Pencak Silat Pagar Nusa Se-Jawa Bali

Sosok Zainal Alim, Pemenang Kejuaraan Pencak Silat Pagar Nusa Se-Jawa Bali
Zainal Alim. anggota Pencak Silat Pagar Nusa Semampir, Surabaya peraih juara. (Foto: Istimewa)
Zainal Alim. anggota Pencak Silat Pagar Nusa Semampir, Surabaya peraih juara. (Foto: Istimewa)

Surabaya, NU Online Jatim

Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pencak Silat Nahdlatul Ulama (PSNU) Pagar Nusa Semampir Surabaya memborong empat belas juara pada Kejuaraan Pencak Silat Pagar Nusa Se Jawa-Bali dalam event Unugiri Pencak Silat Championship III di Bojonegoro pada 19-21 Agustus 2022.


Salah satu anggota PAC PSNU Pagar Nusa Semampir peraih medali ini adalah Zainal Alim.


Adapun rincian lima belas juara yang diraih delegasi PAC PSNU Pagar Nusa Semampir ini yaitu juara satu sebanyak lima peserta, juara dua empat peserta dan juara tiga ada lima peserta.


Sementara Zainal Alim merupakan siswa yang berasal dari Bulaksari Kelurahan Wonokusumo, Semampir, Kota Surabaya. la berhasil meraih juara 3 kategori tanding kelas E usia dini putra pada Kejuaraan Pencak Silat Pagar Nusa tersebut.


Siswa Sekolah Dasar (SD) Nurul Huda ll Sencaki, Surabaya ini merupakan putra dari Mat Zahri dan Sutiyeh yang lahir di Surabaya pada 02 Juli 2010.


“Senang sekali pas ikut ekstrakurikuler Pagar Nusa, baik di dalam sekolah maupun di luar. Saya latihan satu minggu paling sedikit 4 kali, yaitu hari Rabu, Jumat, Sabtu dan Ahad di dua tempat. Antara di lapangan SD Nurul Huda maupun di kantor Majelis Wakil Cabang (MWC) NU Kecamatan Semampir,” ujar Zainal kepada NU Online Jatim, Jumat, (02/09/2022).


Sebelumnya Zainal meraih juara 1 pada event Pencak Silat Pagar Nusa Surabaya Cup 2022 dan Juara 2 pada event Pencak Silat Pagar Nusa Sekota Jombang.


Pada kesempatan berbeda, Kepala SD Nurul Huda ll, Ichwana mengatakan, Zainal merupakan salah satu siswa yang aktif serta semangat mengikuti.


“Berkat ketekunan mengikuti setiap kegiatan yang ada, alhamdulillah mendapatkan kabar bahwa Zainal Alim mendapat juara 3 di kejuaraan Pencak Silat Pagar Nusa Se Jawa Timur. Mewakili para guru saya ucapkan selamat semoga terus dapat berkembang dan menjadi bekal di masa yang akan datang,” katanya.


Sementara itu, Ketua PAC PSNU Pagar Nusa Semampir, Fitanto Subekti mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim yang sudah berusaha semaksimal mungkin. Sehingga membawa banyak juara, salah satunya yang diraih oleh Zainal.


“Untuk Zainal Alim saya ucapkan selamat atas prestasinya, tetap semangat berlatih di usia yang masih muda, ke depan masih banyak kesempatan mengikuti event-event dan prestasi di sana,” ucapnya.


Editor:

Metropolis Terbaru