• logo nu online jatim
Home Metropolis Malang Raya Madura Tapal Kuda Kediri Raya Matraman Pantura Khutbah Keislaman Tokoh Rehat Jujugan Nusiana Opini Pendidikan Pemerintahan Parlemen Pustaka Video Risalah Redaksi NU Online Network
Sabtu, 27 April 2024

Tapal Kuda

Urai Kemacetan. Jalan Raya Probolinggo menuju Lumajang Dilakukan Pelebaran

Urai Kemacetan. Jalan Raya Probolinggo menuju Lumajang Dilakukan Pelebaran
Kemacetan antara Probolinggo menuju Lumajang. (Foto: jawapos.com)
Kemacetan antara Probolinggo menuju Lumajang. (Foto: jawapos.com)

Probolinggo, NU Online Jatim

Hal yang kerap dikeluhkan pengguna jalan yang melakukan perjalanan dari dan menuju Probolinggo ke Lumajang adalah kemacetan. Hal tersebut lantaran belum adanya jalur alternatif termasuk jalan tol yang menghubungkan kedua kabupaten ini.


Seiring dengan belum adanya kejelasan jalan tol, maka sementara ini dilakukan pengerjaan pelebaran Jalan Raya Probolinggo-Lumajang. Sejauh ini, belum ada kendala yang sampai menghambat proses pengerjaan proyek jalan nasional ini. Karena itu, capaian pekerjaan untuk paket 103 sudah sesuai perencanaan, 15 persen. Sedangkan, paket 104 melebihi dari target perencanaan, melebihi 15 persen.


Pelebaran jalan raya wilayah selatan Kabupaten Probolinggo ini ada dua paket dengan dua penyedia. Paket pertama, paket 103, mulai titik batas Kota/Kabupaten Probolinggo tepatnya Jalan Raya Desa Warujinggo sampai Kecamatan Leces perbatasan dengan Kecamatan Tegalsiwalan. Paket kedua, paket 104, mulai dari Pertigaan Malasan Tegalsiwalan sampai batas Kabupaten Lumajang.


Sebagaimana dilansir Jawa Pos Radar Bromo, jalan raya di Desa Warujinggo, Kecamatan Leces, yang berbatasan dengan Kota Probolinggo, sudah lebar. Mencapai sekitar 11 meter. Pelebaran jalan masing-masing 2 meter di tiap tepi jalan. Juga sudah diaspal. Namun, hanya pengaspalan dasar atau fondasi. Meski demikian, sudah bisa dilintasi semua kendaraan bermotor.


KTU PPK 1.3 BBPJN Jatim-Bali Fuad Andaru mengatakan, pelebaran jalan yang tengah berlangsung, sejauh ini berjalan sesuai perencanaan. Progres pengerjaan paket 103 sesuai target. Sedangkan, untuk paket 104 melebihi perencanaan.


“Alhamdulillah, untuk pengerjaan pelebaran jalan paket 104 dari Tegalsiwalan sampai Lumajang, melebihi target,” katanya, beberapa waktu berselang.


Untuk kendala, kata Fuad, sejauh ini masih bisa diatasi. Seperti, adanya saluran pipa air perusahaan air minum daerah, jaringan gas bumi, dan lainnya. Termasuk adanya bangunan semipermanen di atas lahan milik jalan, sudah dapat ditangani. Para pemilik bangunan bersedia pindah dengan sendirinya.


“Sejauh ini aman dan kondusif. Tidak ada kendala yang menghambat pengerjaan,” tandasnya. 


Editor:

Tapal Kuda Terbaru