
Pemandangan kampung di Trenggalek yang berhias dengan lampu di Hari Raya Idul Fitri 1442 H. (Foto: NOJ/MK)
Marisa Khoirila
Kontributor
Trenggalek, NU Online Jatim
Idul Fitri merupakan momen istimewa bagi setiap umat muslim. Tak hanya momen bersama keluarga yang menjadi istimewa, namun pemandangan di tiap-tiap kampung pun menjadi istimewa karena ikut bersolek.
Seperti yang terlihat di Desa Jombok, Kecamatan Pule, Kabupaten Trenggalek. "Menghias jalanan kampung jelang Lebaran memang sudah menjadi tradisi tahunan bagi masyarakat Trenggalek," kata warga Desa Jombok, Parni, Senin (17/05/2021).
Ia menuturkan, tradisi menghias jalanan kampung ini menyesuaikan dengan perkembangan zaman. Ada yang menggunakan kain, lampu kelap-kelip, lampion berbagai bentuk, dan lain sebagainya.
"Untuk tahun ini desa kami di Jombok menggunakan lampu kelap-kelip saja," terang Parni.
Dana yang digunakan untuk menghias jalan kampung berasal dari iuran desa di tiap-tiap warga desa berkumpul ketika melaksanakan arisan keliling.
"Dananya cukup habis banyak, sekitar lima jutaan. Tapi saya senang karena solidaritas antarwarga sangat tinggi. Semua warga mau iuran, bahkan yang merantau pun mau menyisihkan uang mereka tanpa diminta," tandasnya.
Menghiasi jalan kampung saat Idul Fitri bertujuan agar masyarakat tetap semangat menyambut hari kemenangan itu walau masih dalam keadaan pandemi Covid-19.
"Karena banyak keluarga warga desa sini yang enggak bisa mudik. Jadi, semoga dengan suasana desa yang meriah dan indah ini bisa memberi semangat mereka yang dua tahun ini tidak bisa berkumpul dengan keluarganya," kata Parni.
Editor: Nur Faishal
Terpopuler
1
Sound Horeg Diharamkan, Ini Penjelasannya
2
Di Balik Klaim NU: Membedakan Antara Cinta dan Catut
3
Pondok Besuk Pasuruan: Sound Horeg Hukumnya Haram
4
Sejumlah Peristiwa Penting Kenabian dan Kosmologis di Bulan Muharram
5
Holiday Pesantren Darun Nun, Tempat Liburan Edukatif yang Menyenangkan bagi Santri Cilik
6
Pendaftaran Beasiswa LPDP Batch 2 Tahun 2025 Resmi Dibuka, Berikut Ketentuannya
Terkini
Lihat Semua